Pemantauan Mutu untuk Menghindari Kecacatan pada Produk T-Shirt di Perusahaan Capa De Flores di Bandung

Seda, Sofia Alista Gado and Junita, Imelda (2024) Pemantauan Mutu untuk Menghindari Kecacatan pada Produk T-Shirt di Perusahaan Capa De Flores di Bandung. Jurnal Riset Bisnis, 8 (1). pp. 108-121. ISSN 2598-005X

[img] Text
Pemantauan Mutu_lengkap.pdf

Download (923Kb)
[img] Text
Pemantauan Mutu_bukti korespondensi.pdf

Download (676Kb)
[img] Text
Pemantauan Mutu_Turnitin.pdf

Download (3714Kb)

Abstract

Penelitian ini bertujuan memantau mutu pada Perusahaan Capa de Flores guna mencegah terjadinya kecacatan produk. Pemantauan mutu sangat penting dilakukan untuk memastikan bahwa output produksi sesuai dengan spesifikasi atau acuan yang ditetapkan, yang pada akhirnya akan meningkatkan kepuasan pelanggan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis pemantauan mutu dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan peta kendali proporsi (p chart), diagram pareto, dan diagram sebab akibat (fishbone chart). Peta kendali proporsi berfungsi untuk mendeteksi gejala penyimpangan dalam proses produksi T shirt, dan hasilnya menunjukkan adanya gejala deret pada sampel produksi yang menandakan ketidakwajaran proses. Diagram pareto digunakan untuk mendeteksi jenis kecacatan yang perlu menjadi prioritas dengan kecacatan utama berupa jahitan yang kurang rapi dan screen printing yang kurang sempurna. Sementara itu, diagram sebab akibat membantu mendeteksi aspek aspek penyebab terjadinya kecacatan produk yang terdiri dari aspek mesin, material, tenaga kerja dan metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan instrumen kendali mutu yang terdiri dari peta kendali proporsi, diagram pareto, dan diagram sebab akibat membuat pemantauan mutu dapat dilakukan secara lebih terukur dan teramati dibandingkan dengan sekedar melakukan inspeksi secara visual seperti halnya yang diterapkan oleh perusahaan selama ini. Penelitian ini juga memberikan beberapa rekomendasi tindakan pemantauan mutu secara kontinyu yang dapat dilakukan perusahaan untuk menghindari kecacatan pada output yang dihasilkan, antara lain melakukan pengecekan material atau bahan baku sebelum diproses untuk memastikan kesesuaian material dengan standar yang ditetapkan, melakukan pengecekan dan perawatan mesin secara berkala, menyusun prosedur operasional standar (SOP) sebagai pedoman bagi pekerja selama pelaksanaan kegiatan produksi untuk mengurangi potensi kesalahan dalam proses produksi, serta melakukan pemantauan langsung selama proses produksi (on the job control) guna menghindari risiko kesalahan dan mengantisipasi kegagalan lebih lanjut.

Item Type: Article
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
AuthorSeda, Sofia Alista GadoUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
AuthorJunita, ImeldaUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: peta kendali p, diagram pareto, diagram sebab akibat, pemantauan mutu, menghindari kecacatan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 05 Apr 2025 07:21
Last Modified: 05 Apr 2025 07:21
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/33700

Actions (login required)

View Item View Item