Analisis Pengendalian Kualitas Dengan Menggunakan Peta Kendali P Untuk Meminimumkan Jumlah Cacat Kaos Kaki pada PT. Marga Asih Selaras

Feisy, Widjaya (1352234) (2018) Analisis Pengendalian Kualitas Dengan Menggunakan Peta Kendali P Untuk Meminimumkan Jumlah Cacat Kaos Kaki pada PT. Marga Asih Selaras. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
1352234_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (541Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1352234_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (576Kb) | Preview
[img] Text
1352234_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1237Kb)
[img] Text
1352234_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (624Kb)
[img] Text
1352234_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (981Kb)
[img]
Preview
Text
1352234_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (320Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1352234_Cover.pdf - Accepted Version

Download (368Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1352234_References.pdf - Accepted Version

Download (403Kb) | Preview

Abstract

Pengendalian kualitas merupakan kegiatan operasional yang sangat penting dalam sebuah perusahaan, digunakan dengan tujuan agar dapat memenuhi standar yang ditetapkan perusahaan. PT.Marga Asih Selaras tidak hanya memproduksi namun juga menerima pesanan, sekaligus menjual perlengkapan olah raga, pakaian olah raga, kaos kaki, tas olah raga, topi, dan kebutuhan atletik lainnya. Dengan banyaknya model perrmintaan dan beragamnya jenis barang yang dibuat perusahaan, membuat perusahaan harus bisa memberikan kualitas produk yang sesuai dengan standarnya. Untuk produksi kaos kaki, perusahaan menetapkan standar batas toleransi kerusakan dengan tidak melebihi 3% dari jumlah produksi kaos kaki. Namun, terkadang dalam proses produksi kaos kaki masih juga ditemukan kerusakan yang melebihi batas toleransi kesalahan, seperti salah jahit, bolong, belang, dan salah tekstur pada jumlah produksi kaos kaki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengendalian kualitas yang dilakukan oleh perusahaan, dengan menggunakan teknik pengendalian kualitas statistik untuk mengukur kinerja proses dengan alat bantu contol chart berupa attribute chart, dan dengan peta kendali p untuk mengukur proporsi kerusakan atau cacat pada kaos kaki selama periode 6 Maret-1 Mei 2017, dengan hasil produksi 7161, jumlah rusak 234, dan rata-rata rusak pada kaos kaki 3.27%. Jumlah total persentase kerusakan yang ditemukan sebesar 29.18%, jumlah total batas kendali atas sebesar 46.63%. dan jumlah total batas kendali bawah sebesar 11.96%. Dilanjutkan analisis menggunakan check sheet dan diagram pareto yang menunjukan jenis kerusakan, jumlah kerusakan, dan tabel jenis produk rusak, dengan tujuan untuk membagi jenis kerusakan berdasarkan hasil yang tertinggi sampai yang terendah untuk menjadi perhatian bagi perusahaan, yaitu jenis kerusakan belang sebesar 139 atau 59.40%, salah tekstur sebesar 50 atau 21.37%, salah jahit sebesar 41 atau 17.52%, dan bolong sebesar 4 atau 1.71%. Selanjutnya dibuat diagram sebab akibat untuk menguraikan penyebab dari kerusakan yang bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kurangnya konsentrasi dan tidak telitinya pekerja dalam bekerja, serta kurang jelasnya instruksi yang diberikan dan tidak dipahami oleh pekerja. Dengan mengetahui faktor-faktor tersebut, diharapkan perusahaan dapat mengambil tindakan perbaikan untuk bisa meminimumkan jumlah kerusakan, serta meningkatkan dan menjaga kualitas produksi kaos kaki.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pengendalian kualitas, jenis kerusakan kaos kaki, Peta kendali p, Check Sheet, Diagram Pareto, Diagram Sebab-Akibat.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Economics > 52 Management Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 28 Nov 2018 04:46
Last Modified: 28 Nov 2018 04:46
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/25094

Actions (login required)

View Item View Item