Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Kepuasan Konsumen Pada PT.Purinusa Eka Persada

Oktaviani, Vera ( 0152063 ) (2005) Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Kepuasan Konsumen Pada PT.Purinusa Eka Persada. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0152063_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (132Kb) | Preview
[img] Text
0152063_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (122Kb)
[img]
Preview
Text
0152063_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (98Kb) | Preview
[img] Text
0152063_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (163Kb)
[img] Text
0152063_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (158Kb)
[img] Text
0152063_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (171Kb)
[img]
Preview
Text
0152063_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (80Kb) | Preview
[img] Text
0152063_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (150Kb)
[img]
Preview
Text
0152063_References.pdf - Accepted Version

Download (48Kb) | Preview

Abstract

Dewasa ini persaingan yang dihadapi oleh perusahaan-perusahaan baik perusahaan industri maupun non industri sangat tinggi. Dengan demikian setiap perusahaan harus mampu memilih strategi yang tepat untuk dijalankan dalam perusahaannya agar dapat bergerak cepat untuk memanfaatkan peluang-peluang yang ada maupun yang akan muncul. Salah satu strategi yang dapat diterapkan adalah dengan memberikan nilai tambah pada kualitas produk agar dapat memberikan kepuasan yang lebih kepada konsumennya. Setiap perusahaan harus dapat memenuhi kepuasan konsumennya. Oleh karena itu, perusahaan harus terus melakukan perbaikan dalam meningkatkan kualitas produknya agar dapat memenuhi kepuasan dan harapan konsumen. Dalam meningkatkan kualitas produk hendaknya perusahaan memberi perhatian yang lebih terhadap bentuk, keistimewaan, kinerja, kesesuaian, daya tahan, keandalan, kemudahan perbaikan, gaya dan rancangan produk yang dihasilkannya. PT Purinusa Eka Persada merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam industri pengepakan yang ada di Indonesia khususnya wilayah Bandung Jawa Barat. Perusahaan ini menghasilkan produk berupa carton box dan paper tube yang sangat dibutuhkan oleh industri tekstil. Dalam usaha meningkatkan kepuasan konsumennya, perusahaan melakukan berbagai macam cara seperti memberikan harga yang sesuai, memberikan diskon maupun secara terus menerus melakukan peningkatan terhadap kualitas produknya. Dari hasil perhitungan dan pengolahan data dengan menggunakan korelasi Rank Spearman dapat disimpulkan bahwa hubungan kualitas produk terhadap tingkat kepuasan konsumen PT Purinusa Eka Persada cukup kuat. Hal ini dapat dilihat dari perhitungan korelasi yaitu sebesar r s = 0,86. Selain itu juga dilakukan uji hipotesa dimana t hitung > t tabel (7,15 > 1,734) yang berarti H1 diterima, yang artinya terdapat hubungan antara kualitas produk yang dihasilkan oleh PT Purinusa Eka Persada terhadap kepuasan konsumennya. Hubungan antara kualitas produk yang dihasilkan oleh PT Purinusa Eka Persada terhadap kepuasan konsumennya mempunyai pengaruh yang positif dalam arti terdapat pengaruh yang kuat antara kualitas produk yang dihasilkan oleh PT Purinusa Eka Persada terhadap tingkat kepuasan konsumen, yang ditunjukkan oleh koefisien determinasi sebesar 73,96% artinya persentase pengaruh variabel kualitas produk terhadap kepuasan konsumen yaitu sebesar 73,96% dan sisanya sebesar 26,04% dipengaruhi oleh faktorfaktor lain yang diasumsikan tetap. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa semakin baik kualitas produk yang dihasilkan maka akan semakin besar tingkat kepuasan konsumennya. Oleh karena itu, hendaknya perusahaan harus lebih memperhatikan lagi kualitas produknya agar dapat memuaskan konsumen.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Economics > 52 Management Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 03 Mar 2016 10:29
Last Modified: 03 Mar 2016 10:29
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/19093

Actions (login required)

View Item View Item