Yahya, Yeni ( 0323113 ) (2012) Analisis Persaingan dan Usulan Strategi Pemasaran Plastik Klip Berdasarkan Segmentation, Targeting, Positioning, Importance Performance Analysis dan Correspondence Analysis (Studi Kasus: PT."X" Cabang Bandung). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0323113_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (311Kb) | Preview |
|
|
Text
0323113_Appendices.pdf - Accepted Version Download (679Kb) | Preview |
|
|
Text
0323113_Chapter 1.pdf - Accepted Version Download (315Kb) | Preview |
|
Text
0323113_Chapter 2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (507Kb) |
||
Text
0323113_Chapter 3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (502Kb) |
||
Text
0323113_Chapter 4.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (431Kb) |
||
Text
0323113_Chapter 5.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (873Kb) |
||
|
Text
0323113_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (322Kb) | Preview |
|
Text
0323113_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (371Kb) |
||
|
Text
0323113_References.pdf - Accepted Version Download (264Kb) | Preview |
Abstract
PT.”X’ merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang manufaktur dan pemasaran produk plastik klip. PT. “X” mulai membuka cabang pemasarannya di kota Bandung pada pertengahan tahun 2009. Seiring perkembangannya, terjadi penurunan penjualan sebanyak 19.66% pada periode November 2011-Januari 2012 bila dibandingkan dengan rata-rata penjualan periode November 2010-Oktober 2011. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang dianggap penting oleh pelanggan dalam membeli plastik klip di PT. “X” cabang Bandung, mengetahui tingkat performansi PT. “X” cabang Bandung terhadap faktor-faktor yang dipentingkan, mengetahui posisi persaingan antara PT. ”X” cabang Bandung dengan pesaing utamanya, mengetahui segmentation, targeting, positioning saat ini dan usulan untuk PT. “X” cabang Bandung, mengetahui usulan strategi pemasaran untuk PT. ”X” cabang Bandung guna meningkatkan daya saingnya. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner pada 43 pelanggan PT. “X” cabang Bandung yang juga merupakan pelanggan dari produk saingan di wilayah kota Bandung. Kuesioner yang dibagikan dengan teknik sampling purposive ini berisi profil pelanggan dan variabel bauran pemasaran dari McCarthy, Booms dan Bitner yang terdiri dari produk, harga, promosi, sumber daya, dan proses. Metode yang digunakan adalah perhitungan tingkat kepentingan, perhitungan tingkat kesesuaian, Importance Performance Analysis dan Correspondence Analysis. Dari hasil penelitian, diketahui bahwa 32 variabel yang ditanyakan dianggap penting oleh pelanggan dalam membeli plastik klip. Dari semua variabel yang dipertanyakan terdapat 3 variabel yang menjadi prioritas utama perbaikan berdasarkan analisis metode Importance Performance Analysis. Sedangkan berdasarkan metode Correspondence Analysis diketahui bahwa terdapat 17 variabel performansi PT. “X” cabang Bandung yang tertinggal dari pesaingnya. Berdasarkan analisis gabungan, diketahui bahwa terdapat 17 variabel yang menjadi prioritas perbaikan yang harus dilakukan oleh PT. “X”. Dari hasil pengolahan data profil pelanggan diperoleh segmentation, targeting, dan positioning. Targeting yang diperoleh adalah toko di wilayah Bandung Tengah dengan omzet penjualan antara Rp.10.000.000,- s.d Rp.200.000.000,- per bulan dan ukuran plastik yang dijual adalah ukuran 10x7 cm dan 13x8,7 cm. Sedangkan positioning yang dimiliki oleh PT. “X” cabang Bandung adalah “Plastik Klip dengan Kualitas Terbaik dan Tetap Nomor 1”. Usulan strategi pemasaran adalah melakukan pengendalian persediaan, menjaga kualitas produk, mempertimbangkan harga pasaran saat ini, membuat program penukaran point pembelian barang dengan hadiah yang menarik, mengganti kategori iklan dalam Yellow Pages, menunjukan contoh dari plastik “Zi” di iklan internet, membuat spanduk atau x banner, memberikan pelatihan dan pengarahan kepada seluruh karyawan, menambakan tugas dan wewenang daripada karyawan pengirim barang dan kolektor, pembuatan Standard Operation Procedure (SOP) mengenai sistem pembayaran, penjadwalan kunjungan sales, dll.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 20 Nov 2013 09:00 |
Last Modified: | 20 Nov 2013 09:00 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/4611 |
Actions (login required)
View Item |