Analisis Pengaruh Performansi Perusahaan Terhadap Keputusan Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) Untuk Tetap Menggunakan Layanan Belanja.Com (Studi Kasus di UMKM Kota Bandung)

Indraswari, Rininta (1323038) (2017) Analisis Pengaruh Performansi Perusahaan Terhadap Keputusan Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) Untuk Tetap Menggunakan Layanan Belanja.Com (Studi Kasus di UMKM Kota Bandung). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img] Text
1323038_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (454Kb)
[img] Text
1323038_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (130Kb)
[img] Text
1323038_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (602Kb)
[img] Text
1323038_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (574Kb)
[img] Text
1323038_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (235Kb)
[img] Text
1323038_Chapter5.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1449Kb)
[img]
Preview
Text
1323038_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (172Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1323038_Cover.pdf - Accepted Version

Download (334Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1323038_References.pdf - Accepted Version

Download (299Kb) | Preview

Abstract

BLANJA.com merupakan salah satu media jual beli online asli Indonesia milik anak perusahaan PT. Telkom yaitu Metraplasa yang berdiri sejak tahun 2013. Tahun 2016 PT. Telkom menargetkan 470 Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) untuk menggunakan BLANJA.com, namun yang tercapai hanya 95 UMKM. Terdapat kemungkinan target tidak tercapai karena belum diketahui faktor yang dipentingkan oleh UMKM, terdapat ketidakpuasan UMKM, belum mengetahui faktor kinerja yang dapat mempengaruhi keputusan UMKM, dan UMKM sudah menggunakan media jual beli online selain BLANJA.com. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang dipentingkan UMKM, mengetahui kepuasan UMKM, mengetahui kinerja BLANJA.com terhadap keputusan UMKM, mengetahui usulan yang dapat diberikan kepada PT.Telkom. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara terhadap pegawai PT. Telkom pada unit kerja Teritory dan melakukan penyebaran kuesioner penelitian kepada UMKM sebanyak 75 di daerah Binong, Sukamenak, Baraya, Someah, dan Soreang. Kuesioner disusun berdasarkan teori Service Quality (Servqual) yang dibagi menjadi 3 bagian, yaitu : profil konsumen (bagian 1), kuesioner berdasarkan penguraian variabel Servqual yang terdiri dari kinerja dan kepentingan (bagian 2), dan keputusan konsumen yang terdiri dari pasti tetap, ragu-ragu, pasti tidak menggunakan layanan BLANJA.com (bagian 3). Kuesioner bagian 1 akan diolah menggunakan statistika deskriptif, dimana akan didapatkan persentase untuk setiap jawaban. Lalu, jawaban tersebut dapat digunakan untuk segmentasi, targeting, dan positioning. Kuesioner bagian 2 yang terdiri dari 20 variabel akan diolah menggunakan Discriminant Analysis digunakan untuk mendapatkan variabel independen (kinerja BLANJA.com) yang mempengaruhi keputusan konsumen (variabel dependen) dan mengelompokkan (pasti tetap, ragu-ragu, pasti tidak menggunakan layanan). Uji Hipotesis digunakan untuk mengetahui kepuasan konsumen berdasarkan nilai dari tingkat kinerja dan tingkat kepentingan. Importance Performance Analysis (IPA) digunakan untuk mengetahui prioritas perbaikan. Setelah melakukan pengolahan data, didapatkan hasil dari Discriminant Analysis variabel-variabel yang berpengaruh dan membedakan yaitu kemampuan perusahaan dalam mengenalkan nama media jual beli online kepada masyarakat luas dan kelengkapan fitur website. Hasil uji hipotesis didapatkan ketidakpuasan untuk 20 variabel. Hasil Importance Performance Analysis (IPA) didapatkan 20 variabel disetiap kuadran, terdapat 4 variabel di kuadran 1, 7 variabel di kuadran 2, 5 variabel di kuadran 3, dan 4 variabel di kuadran 4. Usulan yang diberikan untuk PT.Telkom yaitu targeting diusulkan pendidikan SMP, SMA/SMK, jenis usaha pakaian dan makanan, bank untuk melakukan transaksi keuangan BRI, BNI, dan Mandiri, positioning diusulkan bekerjasama dengan eBay, memfasilitasi UMKM, dan memiliki slogan “Jual Beli Belanja Online Aman dan Menguntungkan, dan prioritas perbaikan yang telah ditentukan berdasarkan penggabungan 3 metode, yaitu : Discriminant Analysis, Uji Hipotesis, dan Importance Performance Analysis (IPA). Berdasarkan penggabungan 3 metode, didapat prioritas utama yaitu kemampuan perusahaan dalam mengenalkan nama media jual beli online kepada masyarakat luas dan kelengkapan fitur website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 15 Sep 2017 01:44
Last Modified: 15 Apr 2020 10:53
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/23125

Actions (login required)

View Item View Item