Implementasi Balanced Scorecard dalam Menyusun Strategi Perusahaan pada PT. X

Hergiawan, Sheren Febe (0551236) (2010) Implementasi Balanced Scorecard dalam Menyusun Strategi Perusahaan pada PT. X. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0551236_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (108Kb) | Preview
[img] Text
0551236_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (78Kb)
[img]
Preview
Text
0551236_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (128Kb) | Preview
[img] Text
0551236_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (422Kb)
[img] Text
0551236_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (132Kb)
[img] Text
0551236_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (207Kb)
[img]
Preview
Text
0551236_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (98Kb) | Preview
[img] Text
0551236_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (142Kb)
[img]
Preview
Text
0551236_References.pdf - Accepted Version

Download (80Kb) | Preview

Abstract

Strategi sangat berperan dalam menentukan kelangsungan hidup dan pertumbuhan perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan harus dapat merumuskan strategi yang tepat. Perusahaan perlu mempertimbangkan aspek keuangan dan non-keuangan dalam menentukan strateginya. Salah satu alat yang dapat digunakan untuk menghasilkan strategi yang mencakup aspek keuangan dan non-keuangan adalah Balanced Scorecard. Balanced Scorecard mampu memberikan kerangka kerja untuk menentukan strategi organisasi dalam berbagai perspektif, yaitu perspektif keuangan, pelanggan, proses bisnis internal, serta pembelajaran dan pertumbuhan. Balanced Scorecard membantu perusahaan dalam menentukan sasaran strategis dan ukuran kinerja yang berdasarkan empat perspektif. Dalam penelitian ini, penulis memilih sebuah perusahaan yang bergerak di bidang industri tahu, yaitu PT. X. Perusahaan tersebut sudah lama berdiri dan dikenal memiliki keunggulan dalam kualitas produknya. Selama ini perusahaan masih menggunakan sistem manajemen tradisional dalam mengelola usahanya. Oleh karena itu, penulis ingin mengimplementasikan Balanced Scorecard untuk menyusun strategi bagi PT. X. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analitis, yaitu suatu metode penelitian yang bertujuan untuk mengumpulkan, menyajikan, dan menganalisis data yang berhubungan dengan objek yang diteliti. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif, yang diperoleh dari hasil wawancara, observasi, dan studi kepustakaan. Data tersebut kemudian diolah untuk menyusun strategi dengan menggunakan Balanced Scorecard. Dari hasil penelitian, penulis menyimpulkan bahwa strategi PT. X saat ini sudah mencakup empat perspektif, tetapi perusahaan belum memiliki ukuran kinerja yang tepat untuk mengukur strategi dalam perspektif non-keuangan. Padahal, ukuran non-keuangan juga penting untuk mengukur keberhasilan strategi perusahaan. Implementasi Balanced Scorecard di PT. X bertujuan untuk mengembangkan sasaran strategis, ukuran kinerja, dan inisiatif strategis dalam perspektif keuangan dan non-keuangan. Balanced Scorecard membantu perusahaan dalam menghasilkan strategi yang menyeluruh, seimbang, saling berhubungan, dan terukur.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Balanced Scorecard, strategi perusahaan
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Economics > 51 Accounting Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 22 Jun 2015 08:33
Last Modified: 18 Feb 2016 09:30
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/13447

Actions (login required)

View Item View Item