Pengaruh Minyak Jasmine (Jasminum sambac) Terhadap Ketelitian dan Kewaspadaan Pada Laki-Laki Dewasa

Susanto, Alvin ( 1110153 ) (2014) Pengaruh Minyak Jasmine (Jasminum sambac) Terhadap Ketelitian dan Kewaspadaan Pada Laki-Laki Dewasa. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img] Text
1110153_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (120Kb)
[img] Text
1110153_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (678Kb)
[img] Text
1110153_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (83Kb)
[img] Text
1110153_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (187Kb)
[img] Text
1110153_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (121Kb)
[img] Text
1110153_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (96Kb)
[img] Text
1110153_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (55Kb)
[img]
Preview
Text
1110153_Cover.pdf

Download (126Kb) | Preview
[img] Text
1110153_CV.pdf - Accepted Version

Download (55Kb)
[img]
Preview
Text
1110153_Journal.pdf - Accepted Version

Download (168Kb) | Preview
[img] Text
1110153_References.pdf - Accepted Version

Download (83Kb)

Abstract

Latar Belakang ketelitian dan kewaspadaan merupakan hal yang sangat penting bagi manusia karena dapat meningkatkan proses belajar dan bekerja, terutama yang mengandalkan konsentrasi. Ketelitian dan kewaspadaan seseorang dapat ditingkatkan dengan berbagai cara, salah satunya adalah dengan aromaterapi. Salah satu bahan yang banyak digunakan dalam aromaterapi adalah minyak Jasmine. Tujuan Penelitian untuk mengetahui efek aromaterapi Jasmine dalam meningkatkan ketelitian dan kewaspadaan. Metode Penelitian berupa kuasi eksperimental, dilakukan pada 30 mahasiswa yang berumur 18-25 tahun. Kertas tisu yang sudah ditetesi 6 tetes minyak Jasmine dihirup sejauh 2 cm selama 5 menit oleh subjek penelitian. Untuk meneliti ketelitian digunakan addition test sebelum dan sesudah menghirup minyak Jasmine. Untuk meneliti kewaspadaan digunakan Johnson Pascal test sebelum dan sesudah menghirup minyak Jasmine. Analisis data menggunakan t berpasangan dengan α= 0,05. Hasil rerata jumlah benar pada addition test sesudah menghirup aromaterapi minyak Jasmine lebih banyak daripada sebelum menghirup aromaterapi minyak Jasmine (309,97±57,162 vs 240,43±51,200). Rerata waktu dari Johnson Pascal test sesudah menghirup aromaterapi minyak Jasmine lebih singkat daripada sebelum menghirup aromaterapi minyak (109.37±18.645 vs 132.5±26.617).Penelitian ini bernilai sangat signifikan dengan p<0,01. Kesimpulan minyak Jasmine meningkatkan ketelitian dan kewaspadaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Jasmine, ketelitian, kewaspadaan
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > 10 School of Medicine
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 27 May 2015 09:15
Last Modified: 08 Nov 2017 04:33
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/12742

Actions (login required)

View Item View Item