Hubungan Antara Self-Esteem dan Loneliness Pada Mahasiswa Angkatan 2008 Yang Berasal Dari Luar Pulau Jawa di Universitas 'X' Bandung

Senjaya, Veronica (0530193) (2009) Hubungan Antara Self-Esteem dan Loneliness Pada Mahasiswa Angkatan 2008 Yang Berasal Dari Luar Pulau Jawa di Universitas 'X' Bandung. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0530193_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (122Kb) | Preview
[img] Text
0530193_Appendices .pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (271Kb)
[img]
Preview
Text
0530193_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (177Kb) | Preview
[img] Text
0530193_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (180Kb)
[img] Text
0530193_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (138Kb)
[img] Text
0530193_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (105Kb)
[img]
Preview
Text
0530193_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (77Kb) | Preview
[img] Text
0530193_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (97Kb)
[img]
Preview
Text
0530193_References .pdf - Accepted Version

Download (85Kb) | Preview

Abstract

Mahasiswa angkatan 2008 yang berasal dari luar Pulau Jawa, yang menghadapi situasi yang asing dan baru, yaitu Bandung, memiliki kemungkinan untuk mengalami loneliness. Salah satu hal yang dapat menyebabkan terjadinya loneliness adalah self-esteem. Oleh karena itu, penelitian ini dilaksanakan untuk memperoleh gambaran mengenai seberapa besar hubungan antara self-esteem dan loneliness pada mahasiswa angkatan 2008 yang berasal dari luar Pulau Jawa di Universitas ‘X’ Bandung. Teori self-esteem yang digunakan peneliti yaitu teori self-esteem dari Coopersmith, 1967. Coopersmith (1967) mendefinisikan self-esteem sebagai evaluasi yang dibuat individu dengan penghargaan untuk dirinya dan mengindikasikan sejauhmana individu tersebut percaya bahwa dirinya mampu, berarti, sukses, dan berharga. Sedangkan teori loneliness yang digunakan yaitu teori loneliness dari Perlman dan Peplau, 1981. Perlman dan Peplau (1981) mendefinisikan loneliness sebagai adanya perasaan yang hilang atau tidak puas akibat munculnya kesenjangan antara jenis relasi sosial yang diinginkan dengan jenis relasi sosial yang ada. Di samping itu, digunakan pula teori tentang remaja dari Santrock, 2002. Penelitian ini menggunakan rancangan korelasional, dengan teknik pengambilan sampelnya adalah snowball sampling, terjaring sampel beukuran 42 orang. Alat ukur yang digunakan untuk mengukur self-esteem adalah alat ukur Self-Esteem Inventory (SEI) dari Coopersmith (1967), yang diterjemahkan oleh peneliti. Sedangkan alat ukur loneliness adalah alat ukur The UCLA Loneliness Scale (Version 3) dari Daniel W. Russell (1996) yang diterjemahkan oleh peneliti. Validitas dan reliabilitas diolah menggunakan Cronbach’s Alpha pada SPSS 13.00. Validitas untuk alat ukur SEI berkisar antara -0,191 sampai 0,691, dengan reliabilitas sebesar 0,914. Validitas untuk alat ukur The UCLA Loneliness Scale berkisar antara 0,302 sampai 0,697, dengan reliabilitas sebesar 0,889. Data yang diperoleh diolah menggunakan uji korelasi Spearman dengan program SPSS 13.00. Berdasarkan pengolahan data secara statistik, maka didapat koefisien korelasi untuk self-esteem dan loneliness adalah -0,755. Artinya, setiap variabel self-esteem meningkat, maka variabel loneliness akan menurun, demikian sebaliknya. Korelasi dalam kategori kuat. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa terdapat hubungan negatif yang signifikan antara self-esteem dan loneliness pada mahasiswa angkatan 2008 yang berasal dari luar Pulau Jawa di Universitas ‘X’ Bandung. Untuk penelitian selanjutnya, peneliti menyarankan agar dilakukan penelitian dengan menambahkan self-report disamping kuesioner agar hasil yang diperoleh lebih akurat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > 30 Bachelor of Psychology Program
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 18 Mar 2015 11:32
Last Modified: 18 Mar 2015 11:32
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/11258

Actions (login required)

View Item View Item