Studi Deskriptif Mengenai Profil Komitmen Organisasi Pada Guru Tetap di SDK 2 "X" Program Matius Bandung

Natalia, Arlene (0430172) (2011) Studi Deskriptif Mengenai Profil Komitmen Organisasi Pada Guru Tetap di SDK 2 "X" Program Matius Bandung. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0430172_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (290Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0430172_Appendices.pdf - Accepted Version

Download (3035Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0430172_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (305Kb) | Preview
[img] Text
0430172_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (293Kb)
[img] Text
0430172_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (393Kb)
[img] Text
0430172_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (253Kb)
[img]
Preview
Text
0430172_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (239Kb) | Preview
[img] Text
0430172_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (262Kb)
[img]
Preview
Text
0430172_References.pdf - Accepted Version

Download (157Kb) | Preview

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui profil komitmen organisasi guru di SDK 2 “X” Program MATIUS Bandung. Rancangan yang digunakan menggunakan metode deskriptif dengan teknik survei. Sampel 23 guru tetap di SDK 2 “X” Program MATIUS Bandung. Penelitian menggunakan teori Meyer & Allen (1997) menyatakan bahwa komitmen organisasi adalah suatu keadaan psikologis yang merupakan karakteristik hubungan antara anggota dengan organisasinya, dan mempunyai implikasinya berupa keputusan untuk berhenti atau terus m enjadi anggota organisasi tersebut. Komitmen organisasi didasari oleh tiga aspek yaitu affective commitment, continuance commitment, dan normative commitment. Dilihat dari tinggi rendahnya tiga aspek tersebut akan membentuk 8 tipe profil komitmen organisasi. Alat ukur yang digunakan adalah modifikasi alat ukur yang dibuat oleh Meyer & Allen yaitu Organizational Commitment Questioner (OCQ). Berdasarkan hasil uji vaiditas diperoleh nilai 0,303 sampai 0,887 dan reliabilitas alat ukur untuk affective commitment 0,85; continuance commitment 0,841; dan normative commitment 0,764 (reliabilitas tinggi). Berdasarkan pengolahan data diperoleh hasil 39,1% guru di SDK 2 “X” Program MATIUS Bandung memiliki profil komitmen organisasi affective tinggi, continuance rendah, normative tinggi. Dengan demikian sebagian besar guru bertahan di SDK 2 “X” Program MATIUS Bandung dikarenakan kecintaan guru terhadap organisasi dan rasa tanggung jawab terhadap organisasi, dan bukan karena kerugian yang diperoleh apabila meninggalkan organisasi. Peneliti mengajukan saran agar Pimpinan SDK 2 “X” Program MATIUS Bandung dapat terus meningkatkan rasa kekeluargaan dalam organisasi, dan membantu guru lebih mengerti tugas dan tanggung jawab mereka di SDK 2 “X” Program MATIUS Bandung. Dapat juga dilakukan penelitian mengenai profil yang cocok untuk profesi guru.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 27 Nov 2014 09:59
Last Modified: 27 Nov 2014 09:59
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/8452

Actions (login required)

View Item View Item