Triawan, Hendry Nyoman ( 0152351 ) (2006) Pengaruh Kebijakan Penetapan Harga Dalam Meningkatkan Volume Penjualan Sepeda Motor Merek Honda Pada PT.Daya Anugrah Mandiri. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0152351_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (45Kb) | Preview |
|
|
Text
0152351_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (94Kb) | Preview |
|
Text
0152351_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (81Kb) |
||
Text
0152351_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (92Kb) |
||
Text
0152351_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (131Kb) |
||
|
Text
0152351_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (30Kb) | Preview |
|
Text
0152351_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (91Kb) |
Abstract
Honda Motor Co., Ltd., adalah satu-satunya perusahaan pemimpin dunia otomotif saat ini dan merupakan perusahaan sepeda motor terbesar di dunia. Perusahaan ini dikenal secara Internasional sebagai perusahaan yang ahli dalam pengembangan kepemimpinan dan pembuatan berbagai jenis produk yang menggunakan teknologi mesin yang tinggi dan juga efisien, dimulai dari mesin sederhana sampai mesin khusus kendaraan bermotor. Dalam dunia bisnis, setiap perusahaan berusaha untuk memenangkan persaingan dalam segala bidang. Disamping itu, sangatlah penting untuk mengetahui pengaruh kebijakan penetapan harga dalam meningkatkan volume penjualan sepeda motor merek Honda pada PT.Daya Anugrah Mandiri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi pelaksanaan kebijakan harga yang ditetapkan perusahaan, dan mengetahui bagaimana tingkat volume penjualan perusahaan, serta mengetahui bagaimana pengaruh kebijakan harga terhadap tingkat volume penjualan yang dilakukan PT.Daya Anugrah Mandiri. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif, yang bertujuan untuk menggambarkan sifat sesuatu yang tengah berlangsung pada saat riset dilakukan dan untuk memeriksa sebab-sebab dari suatu gejala tertentu dan metode verifikatif, yaitu penelitian dengan pengujian hipotesis. Metode analisis yang digunakan, yaitu korelasi pearson, digunakan untuk menguji dan mencari korelasi antara dua variabel (X dan Y) serta mengetahui kuat lemahnya hubungan antara variabel X dan Y. Dari penelitian yang telah dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa terdapat hubungan yang positif dan sangat kuat sekali, dan koefisien determinasinya yang mempunyai rata-rata lebih dari 70% ada pengaruh terhadap volume penjualan, sedangkan sisanya sebesar 30% dipengaruhi oleh faktor lain. Sedangkan dari uji hipotesis diperoleh nilai signifikansi yang lebih kecil dari ±α 0.05, sehingga Ho ditolak, yang artinya adanya hubungan antara kebijakan harga dengan volume penjualan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Economics > 52 Management Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 23 Mar 2016 09:36 |
Last Modified: | 23 Mar 2016 09:36 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/19568 |
Actions (login required)
View Item |