Penelitian Eksperimental Kekuatan Lentur Kayu Ulin (Eusideroxylon Zwageri)

Palapessy, Johnny Gunawan ( 0821042 ) (2014) Penelitian Eksperimental Kekuatan Lentur Kayu Ulin (Eusideroxylon Zwageri). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0821042_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (107Kb) | Preview
[img] Text
0821042_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (5Mb)
[img]
Preview
Text
0821042_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (401Kb) | Preview
[img] Text
0821042_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (1138Kb)
[img] Text
0821042_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (915Kb)
[img]
Preview
Text
0821042_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (73Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0821042_Cover.pdf

Download (125Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0821042_References.pdf - Accepted Version

Download (19Kb) | Preview

Abstract

Ulin (Eusideroxylon zwageri) yang sering disebut kayu besi karena sifat kayunya yang kuat dan awet, termasuk dalam famili Lauraceaea. Tumbuh secara alami di hutan Kalimantan, Jambi, Sumatera Selatan, dan Bangka & Belitung. Tinggi pohon dapat mencapai 35 m dengan panjang batang bebas cabang 5-20 m, diameter sampai 100 cm, dan kadang-kadang sampai 150 cm. Keistimewaan kayu Ulin, selain kuat dan awet (termasuk dalam kelas kuat I dan kelas awet I) adalah tahan terhadap serangan rayap dan serangga penggerek. Kayu Ulin juga tahan terhadap perubahan suhu, kelembaban, dan pengaruh air laut. Karenanya jenis ini banyak digunakan untuk konstruksi jembatan, dermaga, bangunan yang terendam air, bantalan rel kereta api, perkapalan, dll. Tujuan penelitian dalam penyusunan Tugas Akhir ini adalah melakukan pengujian eksperimental untuk mendapatkan data empiris kekuatan lentur kayu Ulin (Eusideroxylon zwageri). Dari hasil penelitian kekuatan lentur kayu Ulin didapat nilai titik leleh ijin, titik leleh rata-rata, beban maksimum, lendutan maksimum, lendutan ijin, lendutan rata-rata, standar deviasi, koefisien variasi dan tegangan lentur pada kayu Ulin dengan menggunakan lima metode penentuan titik leleh serta uji statistik. Kekuatan lentur kayu Ulin dari penelitian ini diperoleh sebesar 53,54 MPa. Modulus Elastisitas lentur (MoE) didapat sebesar 833,355 N/mm2 dan kekuatan ultimit (MoR) sebesar 85,916 N/mm 2.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Ulin, Lentur, Eksperimental
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering > 21 Civil Engineering Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 28 Jan 2015 03:09
Last Modified: 07 Feb 2018 05:13
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/9757

Actions (login required)

View Item View Item