Kurniawan , Stephanus (0451078) (2007) Peranan Capital Budgeting Sebagai Alat Bantu Dalam Pengambilan Keputusan Pembelian Mesin Cetak Digital Baru. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0451078_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (362Kb) | Preview |
|
|
Text
0451078_Appendices.pdf - Accepted Version Download (126Kb) | Preview |
|
|
Text
0451078_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (116Kb) | Preview |
|
Text
0451078_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (401Kb) |
||
Text
0451078_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (301Kb) |
||
Text
0451078_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (390Kb) |
||
|
Text
0451078_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (265Kb) | Preview |
|
Text
0451078_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (420Kb) |
||
|
Text
0451078_References.pdf - Accepted Version Download (245Kb) | Preview |
Abstract
Seiring dengan perkembangan ekonomi saat ini, peluang dan hambatan yang dihadapi oleh perusahaan semakin banyak sehingga persaingan pun semakin ketat. Agar perusahaan dapat tetap bertahan dalam menghadapi situasi tersebut, perusahaan harus memiliki sebuah manajemen yang berkualitas. Salah satu bentuk manajemen yang berkualitas dapat dilihat dari setiap pengambilan keputusan dalam sebuah perusahaan. Keputusan tersebut dapat berupa pengambilan keputusan investasi, dan pembelian mesin baru adalah salah satu bentuk investasi yang seringkali dilakukan oleh perusahaan. Alat bantu yang dapat digunakan untuk membantu manajemen dalam mengambil keputusan investasi tersebut adalah analisa capital budgeting. Atas dasar inilah penulis mengadakan penelitian dan menyajikannya dalam skripsi dengan judul: “Peranan Capital Budgeting sebagai Alat Bantu dalam Pengambilan Keputusan Pembelian Mesin Cetak Digital Baru”. Penelitian ini penulis lakukan pada Perusahaan “X” yang tengah menghadapi berbagai alternatif pilihan investasi untuk memilih membeli mesin cetak digital beru merk E-Filming buatan RRC atau mesin cetak digital baru merk Noritsu Jepang. Metodologi penelitian yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah studi kasus, jenis penelitiannya adalah deskriptif analitis, dan analisis data yang digunakan adalah analisis capital budgeting. Berdasarkan penerapan analisis capital budgeting pada alternative investasi Perusahaan “X” dengan menggunakan metode Pay-back Period, Net Present Value, dan Internal Rate of Return, penulis dapat menyimpulkan bahwa alternatif pilihan investasi yang paling menguntungkan perusahaan menurut ketiga metode di atas adalah alternatif mesin cetak digital merk E-Filming. Dari penelitian ini pula, penulis dapat mengetahui bahwa Perusahaan “X” masih menggunakan perhitungan sederhana dan mengandalkan intuisi dalam mengambil keputusan investasi. Oleh karena itu, penulis menyarankan agar perusahaan sebaiknya menerapkan analisa capital budgeting dalam pengambilan keputusan investasi agar dapat menghindari pengambilan keputusan yang salah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Capital Budgeting dan Pengambilan Keputusan Pembelian. |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Economics > 51 Accounting Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 17 Sep 2014 02:23 |
Last Modified: | 17 Sep 2014 02:23 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/6752 |
Actions (login required)
View Item |