Hutabarat, Andreas Agung M. ( 0923055 ) (2013) Analisis dan Usulan Strategi Pemasaran (Studi Kasus : Produk Tas Dengan Merek "Napoli" Produksi CV.Asialamindo Rejeki Jl.Sumber Sugih Komplek Sumber Indah Blok 29-8, No.31,Bandung). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0923055_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (30Kb) | Preview |
|
|
Text
0923055_Appendices.pdf - Accepted Version Download (5Mb) | Preview |
|
|
Text
0923055_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (94Kb) | Preview |
|
Text
0923055_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (108Kb) |
||
Text
0923055_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (102Kb) |
||
Text
0923055_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (95Kb) |
||
Text
0923055_Chapter5.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (332Kb) |
||
|
Text
0923055_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (46Kb) | Preview |
|
Text
0923055_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (242Kb) |
||
|
Text
0923055_References.pdf - Accepted Version Download (13Kb) | Preview |
Abstract
CV. Asialamindo Rejeki adalah perusahaan yang bergerak di bidang produksi tas. Saat ini, CV. Asialamindo Rejeki mengalami penurunan penjualan tas, khususnya merk Napoli yang berada di wilayah Cimahi dan sekitarnya sebesar 27,4% yang terjadi pada periode Juni 2012 – Mei 2013, maka diperlukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang dianggap penting oleh konsumen dalam membeli tas, mengetahui pendapat konsumen mengenai kinerja tas Napoli, mengetahui apa saja yang menjadi kelemahan dan kelebihan tas Napoli jika dibandingkan dengan tas pesaingnya mengetahui segmen pasar, target pasar dan Positioning yang tepat untuk tas Napoli, dan mengetahui strategi bauran pemasaran yang tepat untuk tas Napoli untuk menaikkan kembali penjualan tas Napoli di pasaran. Sebagai pendahuluan, dilakukan penelitian pendahuluan untuk mengetahui hal apa saja yang menurut konsumen penting dalam membeli tas. Penelitian pendahuluan ini berupa penyebaran kuesioner pendahuluan yang terbagi menjadi 2 bagian yaitu bagian 1 yang bertujuan untuk mengetahui faktor penting dalam sebuah tas untuk dipilih dan dipakai dan kuesioner bagian 2 untuk mengetahui pesaing yang sesuai bagi tas Napoli. Kuesioner akan disebarkan dengan teknik sampling yaitu “Purposive Sampling”. Atribut yang digunakan dalam pertanyaan yang ada dalam kuesioner merupakan atribut yang berasal dari strategi bauran pemasaran yang terdiri dari Product, Price, Place, Promotion, People, Physical Evidance, dan Process yang dikembangkan menjadi beberapa atribut penelitian. Data yang telah didapat dalam kuesioner pendahuluan bagian 1 diolah dengan metode Cochran Q-test untuk membuang atribut yang dianggap tidak sesuai untuk penelitian ini. Atribut yang terpilih dalam Cochran Q-test dilanjutkan untuk penyebaran kuesioner penelitian. Kuesioner penelitian dibagi menjadi 3 bagian yang berguna untuk Segmentasi, Targeting, dan Positioning, dan pengolahan data yang akan menggunakan pengolahan Correspondence Analysis untuk melihat keunggulan tas Napoli terhadap produk pesaing dan Importance Performance Analysis untuk mengelompokkan prioritas perbaikan yang harus dilakukan. Penelitian ini menghasilkan target pasar untuk tas Napoli yaitu, pria yang berstatus mahasiswa danyang mempunyai uang saku diatas 1 juta sampai sama dengan 2 juta dan tag line “Ransel Yang Bergaya dan Berkualitas” untuk mewujudkan Positioning perusahaan yang menginginkan tas Napoli sebagai tas dengan gaya masa kini dan mempunyai ketahanan yang kuat. Dalam penelitian ini terdapat beberapa usulan yang didapat dari hasil CA yang dikaitkan dengan hasil IPA. Usulan yang diberikan, harus berkaitan dengan target pasar dan Positioning. Beberapa hasil usulan dalam penelitian ini adalah perusahaan sebaiknya membuat tas dengan bahan dasar jenis kain Denim, Cordura, dan 600D, perusahaan membuat tali ransel dengan ukuran yang lebih lebar agar lebih nyaman dalam dipakai, perusahaan sebaiknya melakukan promosi melalui jejaring sosial seperti Twitter, Facebook, dan Instagram, serta perusahaan dapat memberikan poster atau selebaran kepada toko agar pihak toko dapat menjelaskan dengan baik spesifikasi produk tas Napoli kepada konsumen.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 05 May 2014 10:05 |
Last Modified: | 05 May 2014 10:05 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/5581 |
Actions (login required)
View Item |