Refata, ( 0323144 ) (2007) Analisis Kelayakan Pendirian Studio Foto Digital Di cimahi Mall. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0323144_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (6Kb) | Preview |
|
|
Text
0323144_Appendices.pdf - Accepted Version Download (563Kb) | Preview |
|
|
Text
0323144_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (14Kb) | Preview |
|
Text
0323144_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (142Kb) |
||
Text
0323144_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (128Kb) |
||
Text
0323144_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (316Kb) |
||
Text
0323144_Chapter5.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (327Kb) |
||
|
Text
0323144_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (6Kb) | Preview |
|
Text
0323144_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (66Kb) |
||
|
Text
0323144_References.pdf - Accepted Version Download (4Kb) | Preview |
Abstract
Dewasa ini, perkembangan teknologi telah mengalami kemajuan yang pesat. Dahulu masyarakat hanya mengenal kamera dengan teknologi film, ataupun kamera polaroid. Sekarang masyarakat dapat menggunakan handphone dan kamera digital untuk memotret. Selain itu sekarang banyak teknologi-teknologi baru yang berkembang di masyarakat seperti mesin foto box, dan mesin cetak foto otomatis.Teknologi yang berkembang membuat ketertarikan masyarakat terhadap dunia fotografi menjadi semakin meningkat. Proses mencetak foto yang cepat dan mudah, hasil foto yang dapat diedit sesuai keinginan, dan hasil foto yang lebih menarik, adalah kelebihan-kelebihan yang ditawarkan oleh teknologi. Dengan semakin meningkatnya kebutuhan akan jasa pelayanan fotografi, maka timbul keinginan investor membuat usaha yaitu dengan mendirikan suatu studio foto. Di dalam melakukan pembukaan studio foto, investor terlebih dahulu harus mempertimbangkan kelayakan pendirian proyek terlebih dahulu karena usaha ini memerlukan investasi dan resiko yang cukup besar. Analisis kelayakan yang dilakukan mencakup aspek pasar, aspek teknis, aspek hukum dan sosial, serta aspek finansial. Berdasarkan analisis aspek pasar yang telah dilakukan disimpulkan bahwa pendirian studio foto ini layak untuk direalisasikan karena memiliki pangsa pasar yang lebih besar dari 20 % dengan peramalan permintaan yang diperkirakan akan semakin meningkat. Pangsa pasar ini didapatkan dengan menghitung berdasarkan populasi masyarakat yang berasal dari Bandung dan Cimahi yang berminat untuk mengunjungi Cimahi Mall, serta yang berminat untuk melakukan pelayanan studio foto. Berdasarkan analisis aspek hukum dan sosial, diketahui bahwa proyek pendirian studio foto ini layak untuk direalisasikan karena dapat memenuhi aspek hukum dan tidak memiliki dampak negatif. Berdasarkan analisis aspek teknis, diketahui bahwa proyek pendirian studio foto ini layak untuk direalisasikan karena peralatan atau teknologi yang dibutuhkan dapat tersedia, bahan baku yang dibutuhkan dalam kegiatan operasional dapat diperoleh dengan mudah, sumber daya manusia yang dibutuhkan dapat tersedia, dan rencana pembangunan proyek dapat direncanakan, dilaksanakan dan dikendalikan dengan baik. Berdasarkan analisis aspek finansial, diketahui bahwa proyek ini memiliki nilai Net Present Value yang positif yaitu sebesar Rp 4,510,504,646.71. Nilai Internal Rate of Return yang dihasilkan ternyata lebih besar dari MARR (18%) yaitu 19.4078%. Hasil dari payback period diketahui bahwa biaya investasi yang dibutuhkan untuk proyek ini akan kembali dalam jangka waktu 12.25 bulan. Nilai profitability index yang dihasilkan adalah 15.73 (PI>1). Berdasarkan analisis finansial yang telah dilakukan, maka proyek ini layak untuk direalisasikan. Berdasarkan analisis kelayakan yang meliputi aspek pasar, aspek hukum dan sosial, aspek teknik, serta aspek finansial yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa pendirian studio foto ini layak untuk dilaksanakan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 22 Nov 2013 08:30 |
Last Modified: | 22 Nov 2013 08:30 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/4623 |
Actions (login required)
View Item |