Pengaruh Kompetensi dan Independensi Auditor Terhadap Kualitas Audit (Survey Terhadap Kantor Akuntan Publik di Jakarta Utara)

Carolina, Yenni and Rapina, Rapina and Gunawan, Yuliana (2001) Pengaruh Kompetensi dan Independensi Auditor Terhadap Kualitas Audit (Survey Terhadap Kantor Akuntan Publik di Jakarta Utara). Project Report. Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi UK. Maranatha, Bandung. (Unpublished)

[img] Text
Pengaruh Kompetensi dan Independensi Auditor terhadap Kualitas Audit.pdf - Accepted Version

Download (484Kb)

Abstract

Akuntan publik merupakan auditor independen yang menyediakan jasa kepada masyarakat umum terutama dalam bidang audit atas laporan keuangan yang dibuat oleh kliennya. Tugas akuntan publik adalah memeriksa dan memberikan opini terhadap kewajaran laporan keuangan suatu entitas usaha. Atas dasar hal tersebut maka akuntan publik memiliki kewajiban menjaga kualitas audit yang dihasilkannya. Populasi dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) di Jakarta Utara. Variabel independen dalam penelitian ini adalah kompetensi dan independensi, sedangkan variabel dependennya adalah kualitas audit. Untuk metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Data yang terkumpul dianalisis dengan teknik analisis diskriptif dan analisis statistik. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa baik secara parsial maupun simultan kompetensi dan independensi auditor tidak memiliki pengaruh terhadap kualitas audit. Hal tersebut penulis duga disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya adalah rendahnya respon responden dan homogenitas ukuran KAP.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi, Independensi, Kualitas Audit
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 07 May 2012 05:44
Last Modified: 25 Jan 2017 04:36
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/1347

Actions (login required)

View Item View Item