Usulan Alat Ukur Penilaian Kinerja Program Dengan Menggunakan Metode Delphi (Studi Kasus di Badan Pelayanan Kerohanian Universitas Kristen Maranatha)

Suradinata, Jonah Isep ( 0523111 ) (2009) Usulan Alat Ukur Penilaian Kinerja Program Dengan Menggunakan Metode Delphi (Studi Kasus di Badan Pelayanan Kerohanian Universitas Kristen Maranatha). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0523111_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (46Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0523111_Appendices.pdf - Accepted Version

Download (36Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0523111_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (36Kb) | Preview
[img] Text
0523111_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (244Kb)
[img] Text
0523111_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (168Kb)
[img] Text
0523111_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (580Kb)
[img] Text
0523111_Chapter5.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (740Kb)
[img]
Preview
Text
0523111_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (119Kb) | Preview
[img] Text
0523111_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (48Kb)
[img]
Preview
Text
0523111_References.pdf - Accepted Version

Download (21Kb) | Preview

Abstract

Badan Pelayanan Kerohanian merupakan salah satu lembaga yang berada dibawah naungan Universitas Kristen Maranatha. Permasalahan yang terjadi di Badan Pelayanan Kerohanian ini adalah penilaian kesuksesan program dasar belum diketahui secara jelas. Pada saat ini, Badan Pelayanan Kerohanian sudah memiliki tolak ukur, namun dalam menilai kesuksesan program dasar, Badan Pelayanan Kerohanian masih mengalami kesulitan, karena tolak ukur yang ada belum memadai untuk mengetahui tingkat kesuksesan program yang sudah ada. Maka, Badan Pelayanan Kerohanian memerlukan suatu usulan alat ukur penilaian kinerja program Badan Pelayanan Kerohanian. Dalam melakukan penelitian ini, metode yang digunakan adalah dengan melakukan pengumpulan data dengan observasi di Badan Pelayanan Kerohanian, melakukan wawancara dengan sumber-sumber yang berhubungan langsung dengan Badan Pelayanan Kerohanian, kemudian menganalisis tujuan strategis berdasarkan kerangka Balanced Scorecard yang ada di Badan Pelayanan Kerohanian untuk mendapatkan key performance indicator. Indikator-indikator tersebut kemudian diuji validitas construct agar didapatkan indikator-indikator yang valid berdasarkan sumber yang berpengalaman, selanjutnya dilakukan wawancara kepada staf Badan Pelayanan Kerohanian untuk mengetahui pengelompokan masing-masing indikator yang akan digunakan di setiap program yang ada dan dilakukan wawancara kembali dalam pemberian bobot akhir dengan menggunakan metode Delphi di Badan Pelayanan Kerohanian Hasil penelitian ini akan berupa key performance indicator yang didapat dari hasil wawancara kepada para staf Badan Pelayanan Kerohanian. Indikator-indikator ini akan dikelompokan ke dalam masing-masing program yang ada di Badan Pelayanan Kerohanian. Kemudian, masing-masing indikator tersebut akan diberikan bobot. Bobot akhir ini yang akan digunakan dalam penilaian kinerja program Badan Pelayanan Kerohanian. Contoh program yang dilakukan di Badan Pelayanan Kerohanian dalam Bidang Pelayanan Karyawan adalah program Paskah. Dalam program Paskah ini key performance indicator yang dipakai seperti jumlah peserta yang mengikuti fellowship, frekuensi orang yang mengikuti fellowship, jumlah orang yang membuat perencanaan program lebih terarah, jumlah absensi dari setiap individu panitia program, setiap indikator yang dipakai ini masing-masing diberi bobot sehingga dapat dilakukan penilaian kesuksesan dari program Paskah tersebut. Diharapkan laporan penelitian ini dapat berguna bagi Badan Pelayanan Kerohanian dalam menilai kinerja program yang ada.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 05 Mar 2014 09:19
Last Modified: 05 Mar 2014 09:19
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/4961

Actions (login required)

View Item View Item