Hubungan Antara Tipe Self-Esteem dan Orientasi Masa Depan Bidang Pekerjaan Pada Mahasiswa Psikologi Yang Sedang Menempuh Mata Kuliah Usulan Penelitian di Universitas 'X' Bandung

Maya, Siti Nur (0630148) (2011) Hubungan Antara Tipe Self-Esteem dan Orientasi Masa Depan Bidang Pekerjaan Pada Mahasiswa Psikologi Yang Sedang Menempuh Mata Kuliah Usulan Penelitian di Universitas 'X' Bandung. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0630148_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (85Kb) | Preview
[img] Text
0630148_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (706Kb)
[img]
Preview
Text
0630148_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (142Kb) | Preview
[img] Text
0630148_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (150Kb)
[img] Text
0630148_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (121Kb)
[img] Text
0630148_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (131Kb)
[img]
Preview
Text
0630148_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (50Kb) | Preview
[img] Text
0630148_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (94Kb)
[img]
Preview
Text
0630148_References.pdf - Accepted Version

Download (56Kb) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui hubungan antara tipe self esteem dan orientasi masa depan bidang pekerjaan pada mahasiswa psikologi yang sedang menempuh mata kuliah usulan penelitian di Universitas ‘X’ Bandung. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling, dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 163 orang. Rancangan yang digunakan dalam penelitianini adalah rancangan penelitian korelasional. Alat ukur yang digunakan untuk mengukur self esteem adalah MSEI (Multidimensional Self Esteem Inventory) yang disusun oleh Dr. Edward J. O’Brien dan Dr. Epstein, terdiri dari 116 item. Sedangkan alat ukur yang digunakan untuk mengukur orientasi masa depan adalah kuesioner yang dikonstruksikan oleh peneliti dari teori orientasi masa depan dari Nurmi (1989), yang terdiri dari 36 item. Data yang diperoleh diolah menggunakan uji korelasi Spearman. Berdasarkan pengolahan data, didapatkan validitas 0.390 – 0.700 untuk kuesioner orientasi masa depan dan 35 item valid dari 36 item. Reliabililtas yang didapatkan adalah 0.876. Untuk validitas MSEI didapatkan hasil 0.186 – 0.787 dan 115 item valid dari 116 item. Sedangkan nilai reliabilitas berkisar 0.548 – 0.791 untuk masing-masing komponen. Hasil koefisien korelasi untuk self esteem tinggi dan orientasi masa depan adalah 0.465. Untuk self esteem rendah dan orientasi masa depan adalah 0.548. Kemudian untuk self esteem berdasarkan competence dan orientasi masa depan adalah 0.452. Sedangkan self esteem berdasarkan worthiness dan orientasi masa depan adalah -0.111. Kesimpulan yang diperoleh adalah terdapat hubungan yang signifikan antara tipe self esteem tinggi dan orientasi masa depan bidang pekerjaan dengan kekuatan korelasi yang rendah. Lalu terdapat hubungan yang signifikan antara tipe self esteem rendah dan orientasi masa depan bidang pekerjaan dengan kekuatan korelasi yang sedang. Terdapat hubungan yang signifikan antara tipe self esteem berdasarkan competence dan orientasi masa depan bidang pekerjaan dengan kekuatan korelasi yang rendah. Sedangkan antara tipe self esteem berdasarkan worthiness dan orientasi masa depan bidang pekerjaan, tidak terdapat hubungan yang signifikan. Berdasarkan hasil yang diperoleh, peneliti mengajukan saran agar diadakan penelitian lebih lanjut mengenai faktor eksternal yang berasal dari peer dan lingkungan yang mempengaruhi orientasi masa depan bidang pekerjaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > 30 Bachelor of Psychology Program
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 15 Apr 2015 10:33
Last Modified: 15 Apr 2015 10:33
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/11823

Actions (login required)

View Item View Item