Metagia, Deri ( 0251342 ) (2007) Hubungan Pajak Pertambahan Nilai Terhadap Laba Perusahaan (Studi Kasus Pada CV. Bintang Mas). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0251342_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (64Kb) | Preview |
|
|
Text
0251342_Appendices.pdf - Accepted Version Download (2180Kb) | Preview |
|
|
Text
0251342_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (144Kb) | Preview |
|
Text
0251342_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (438Kb) |
||
Text
0251342_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (186Kb) |
||
Text
0251342_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (161Kb) |
||
|
Text
0251342_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (44Kb) | Preview |
|
|
Text
0251342_References.pdf - Accepted Version Download (20Kb) | Preview |
|
Text
0251342_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (62Kb) |
Abstract
Pada saat ini pemerintah sedang berupaya untuk menungkatkan penerimaaan dari sektor non migas, disebabkan pendapatan dari sektor migas kurang bisa meningkatkan pendapatan pemerintah. Salah satu dari sumber penerimaaanpemerintah yang dapat diandalkan adalah dari sektor pajak, karenapajak merupakan sumber dana yang berkontribusi paling besar dalam membiayai Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) negara kita. Khususnya Pajak Pertambahan Nilai dan Pajak Penghasilan. Pajak Pertambahan Nilai dikenakan atas pertambahan nilai (value added) dari barang atau jasa yang dihasilkan atau yang diserahkan oleh Pengusaha Kena Pajak. Pajak Pertambahan Nilai Merupakan salah satu komponen pengurang Laba Perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan perhitungan, penyetoran, dan pelaporan yang dilaksanakan pada CV. Bintang Mas, serta melihat bagaimana hubungan Pajak Pertambahan Nilai terhadap Laba Perusahaan. Dalam penelitian ini penulis mengunakan data Laporan Laba Rugi perusahaan tahun 2004 dan 2005, dan juga mengunakan data Pajak Pertambahan Nilai masa pajak Januari 2004 sampai dengan Desember 2005. Pebelitian ini dilakukan di CV. Bintang Mas yang bertempat tinggal di Jalan Mayor Salim Batubara No 54. Bandar lampung–Teluk Betung, Kupang Teba, Lampung. Dalam penelitian ini, penulis mengunakan, menyajikan serta menganalisis data lalu diolah menjadi data untuk dianalisis sehingga diperoleh suatu simpulan. Data yang telah dikumpulkan diolah dengan mengunakan analisa statistik koefisien korelasi rank spearman, yaitu suatu analisis korelasi untuk menganalisis kuatnya hubungan antara dua variabel, dengan mengunakan tingkat signifikan 0,05 Adapun hipotesis yang ditarik dari penelitian ini adalah “Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara Pajak Pertambahan Nilai dengan Laba Perusahaan.”Hipotesis diuji berdasarkan data yang diperoleh dari Laporan Laba Rugi Perusahaan, kemudian diolah dan diuji dengan mengunakan koefisien korelasi rank spearman. Hasil dari analisa, penulis memperoleh pendapatannya Rp 3.545.500.000, biayanya Rp 1.042.010.000 dan laba yang diperoleh Rp 436.563.000. Sedangkan pada tahun 2005, pendapatannya Rp 4.127.200.000, biayanya Rp 1.310.760.000 dan laba yang diperoleh Rp 318.018.000, dan hasil dari angka koefisien korelasi rank spearman sebesar -1,000 dan sig (2-tailed) sebesar 1,000 yang berarti lebih besar dari tingkat signifikan (0,05), maka Ho diterima. Hal ini berarti bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara Pajak Pertambahan Nilai dengan Laba Perusahaan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Faculty of Economics > 51 Accounting Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 22 Apr 2014 06:25 |
Last Modified: | 22 Apr 2014 06:25 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/5387 |
Actions (login required)
View Item |