Hubungan Teacher Support dengan School Engagement Pada Siswa SMP “X” di Bandung

Gultom, Zuster Alvin and Savitri, Jane (2021) Hubungan Teacher Support dengan School Engagement Pada Siswa SMP “X” di Bandung. Jurnal Psikologi Mandala, 5 (1). pp. 29-42. ISSN 2580-4065

[img] Text
8. Hubungan Teacher Support_lengkap.pdf

Download (1280Kb)
[img] Text
8. Turnitin_Hubungan Teacher Support.pdf

Download (3269Kb)

Abstract

Salah satu cara dalam meningkatkan keterlibatan siswa di sekolah yaitu bagaimana peran guru dalam mendukung siswanya. Penelitian ini menggunakan Teori Teacher Support (Skinner et al.,1993) dan School Engagement (Fredricks et al., 2004) untuk mengetahui hubungan teacher support dan school engagement pada siswa SMP “X” di Bandung. Responden dalam penelitian ini adalah siswa SMP “X” di Bandung berjumlah 197 siswa yang dipilih berdasarkan teknik proportionate stratified random sampling. Responden mengisi angket kuesioner school engagement yang disusun oleh Savitri dan rekan peneliti lainnya (2016) berjumlah 27 item dan teacher support yang disusun oleh peneliti dan Fathia Prihandini (2020) berjumlah 34 item melalui google form. Skor masing-masing dukungan guru diregresikan dengan skor school engagement siswa menggunakan uji regresi ganda. Berdasarkan uji statistik menggunakan spss versi 25, teacher support secara simultan memprediksi school engagement siswa sebesar 30,3% (R2=0,303; F=27,988; p=0,000). Secara parsial, hanya involvement yang dapat memprediksi school engagement siswa (B=0,309; p=0,001), dan autonomy serta structure tidak memprediksi school engagement siswa (B=0,138 ;p=0,141 dan B=0,160 ; p=0,120).Kesimpulan yang diperoleh yaitu terdapat hubungan teacher support dalam meningkatkan school engagement siswa. Apabila dilihat secara terpisah, teacher involvement yang paling dapat memprediksi school engagement siswa SMP “X” Bandung. Peneliti mengajukan saran yaitu melihat konstruk teacher support sebagai satu kesatuan yang utuh. Selain itu, peneliti mengajukan saran kepada pihak sekolah untuk merancang dan memberikan intervensi kepada guru-guru dalam meningkatkan praktik pengajaran yang mendukung siswa di sekolah.

Item Type: Article
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
AuthorGultom, Zuster AlvinUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
AuthorSavitri, JaneUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Teacher Support, School Engagement, Siswa SMP
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 09 Apr 2025 23:02
Last Modified: 09 Apr 2025 23:02
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/34188

Actions (login required)

View Item View Item