Pengaruh Jarak Antar Fondasi Pelat pada Tanah Kohesif Terhadap Penurunan

Razaka, Yunan Hamba (1721906) (2018) Pengaruh Jarak Antar Fondasi Pelat pada Tanah Kohesif Terhadap Penurunan. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
1721906_Abstrac_TOC.pdf - Accepted Version

Download (352Kb) | Preview
[img] Text
1721906_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (612Kb)
[img]
Preview
Text
1721906_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (120Kb) | Preview
[img] Text
1721906_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (843Kb)
[img] Text
1721906_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (540Kb)
[img] Text
1721906_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1101Kb)
[img]
Preview
Text
1721906_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (39Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1721906_Cover.pdf - Accepted Version

Download (162Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1721906_References.pdf - Accepted Version

Download (36Kb) | Preview

Abstract

Keruntuhan konstruksi bangunan dapat disebabkan oleh banyak faktor. Faktor tersebut dapat berasal dari pengaruh internal maupun eksternal. Penurunan tanah merupakan salah satu faktor penyebab terjadinya kerusakan pada struktur bangunan. Tujuan dari penelitian Tugas Akhir ini adalah mengevaluasi pengaruh jarak antar fondasi terhadap penurunan tanah yang akan terjadi di tanah lempung. Fondasi yang digunakan merupakan fondasi pelat berbentuk bujur sangkar dengan ukuran lebar (B) sebesar 1m. Jarak antar fondasi diletakkan pada jarak 1,5B, 2B, dan 3B untuk dilihat pengaruhnya terhadap penurunan. Tanah lempung dengan konsistensi N-SPT 4, 8, dan 16 merupakan tanah yang akan digunakan untuk meletakan fondasi tersebut. Beban yang vertikal bekerja pada fondasi ditentukan dengan menghitung beban maksimum yang dapat ditahan oleh tanah lempung dengan N-SPT 4, yaitu dengan menggunakan beban vertikal sebesar 50kN. Pengujian penurunan ditinjau dari dua titik lokasi yang berbeda, titik 1 berada di antara fondasi 1 dan fondasi 2 sedangkan titik 2 berada di antara empat fondasi. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa kecenderungan penurunan yang terjadi dari penurunan yang terbesar di tiap N-SPT akan sama. Di titik 1 penurunan berkurang sebesar 44% di jarak antar fondasi 2B sedangkan di jarak antar fondasi 3B bekurang sebesar 77% dari besar penurunan yang terjadi di jarak antar fondasi 1,5B. Di titik 2 penurunan berkurang sebesar 48% di jarak antar fondasi 2B sedangkan di jarak antar fondasi 3B berkurang sebesar 79% dari besar penurunan yang terjadi di jarak antar fondasi 1,5B. Pengurangan besar penurunan hampir sama di setiap N-SPT, baik di titik 1 maupun 2.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Penurunan tanah, fondasi, konsistensi, jarak antar, tanah kohesif
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Faculty of Engineering > 21 Civil Engineering Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 13 Aug 2018 05:39
Last Modified: 13 Aug 2018 05:39
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/24562

Actions (login required)

View Item View Item