Pelatihan Penanggulangan Stress Meningkatkan Coping Resources pada Ibu Rumah Tangga Penderita Hipertensi di Klinik Pratama Silih Asih Bandung

Lesmana, Stephanie D. (1332002) (2017) Pelatihan Penanggulangan Stress Meningkatkan Coping Resources pada Ibu Rumah Tangga Penderita Hipertensi di Klinik Pratama Silih Asih Bandung. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img] Text
1332002_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (0b)
[img] Text
1332002_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (0b)
[img] Text
1332002_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (0b)
[img] Text
1332002_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (0b)
[img] Text
1332002_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (0b)
[img] Text
1332002_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (0b)
[img] Text
1332002_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (0b)
[img] Text
1332002_Cover.pdf - Accepted Version

Download (0b)
[img] Text
1332002_References.pdf - Accepted Version

Download (0b)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan derajat coping resources yang dimiliki ibu rumah tangga yang menderita hipertensi di Klinik Pratama Silih Asih Bandung. Subjek penelitian ini berjumlah empat orang dengan skor coping resources yang rendah. Adapun empat coping resources yang menjadi fokus penelitian ini adalah Health and Energy, Positive Belief, Problem Solving Skill, dan Social Skill. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner Coping Resources yang telah dimodifikasi peneliti berdasarkan teori Stress dari Lazarus dan Folkman (1984). Validitas alat ukur dilakukan dengan menggunakan tehnik expert validity. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan keempat orang ibu rumah tangga penderita hipertensi di Klinik Pratama Silih Asih Bandung memberikan reaksi positif terhadap pelatihan dan mengalami peningkatan skor coping resources setelah mengikuti pelatihan. Saran teoretis untuk pelatihan selanjutnya adalah memperbanyak jumlah responden agar dapat dilakukan uji statistik terhadap modul Pelatihan Penanggulangan Stres, sehingga hasilnya dapat digeneralisasi, serta menambahkan sesi ice-breaking sebelum memulai sesi 1 agar peserta lebih siap dalam mengikuti pelatihan. Saran guna laksana untuk ibu rumah tangga penderita hipertensi adalah untuk tetap menerapkan hal-hal yang diperoleh selama pelatihan agar derajat stres mereka dapat menurun, begitu pula dengan tekanan darahnya. Untuk pihak Klinik Pratama Silih Asih disarankan untuk mengadakan program pemantauan kondisi pasien hipertensi secara berkala, sehingga kesehatan fisik dan psikis pasien hipertensi di Klinik Pratama Silih Asih Bandung dapat lebih terpelihara.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > 32 Master’s Degree in Professional Psychology
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 29 Sep 2017 08:54
Last Modified: 29 Sep 2017 08:54
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/23383

Actions (login required)

View Item View Item