Studi Deskriptif Mengenai Orientasi Masa Depan Bidang Pernikahan Pada Komunitas Pria Homoseksual di Himpunan "X" Bandung

Rahma, Hana Talitha (0630048) (2010) Studi Deskriptif Mengenai Orientasi Masa Depan Bidang Pernikahan Pada Komunitas Pria Homoseksual di Himpunan "X" Bandung. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0630048_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (56Kb) | Preview
[img] Text
0630048_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (386Kb)
[img]
Preview
Text
0630048_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (159Kb) | Preview
[img] Text
0630048_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (191Kb)
[img] Text
0630048_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (177Kb)
[img] Text
0630048_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (183Kb)
[img]
Preview
Text
0630048_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (71Kb) | Preview
[img] Text
0630048_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (98Kb)
[img]
Preview
Text
0630048_References.pdf - Accepted Version

Download (32Kb) | Preview

Abstract

Judul penelitian ini adalah studi deskriptif mengenai orientasi masa depan bidang pernikahan pada pria homoseksual di Himpunan “X” Bandung. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui dan memperoleh gambaran lebih lanjut mengenai kejelasan pria homoseksual dalam memandang pernikahan dari komunitas pria homoseksual di Himpunan “X” Bandung melalui proses motivasi, perencanaan, dan evaluasi di masa depan. Sampel penelitian ini adalah komunitas pria homoseksual yang berusia 20-40 tahun di Himpunan “X” yang berjumlah tiga puluh orang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan teknik survei. Pengumpulan data dilakukan dengan alat ukur berupa kuesioner. Kuesioner terdiri dari 36 item, mengenai orientasi masa depan pada bidang pernikahan, yang dikonstruksikan oleh peneliti berdasarkan teori Nurmi (1989). Hasil yang diperoleh dari penelitian sebanyak 56,66% pria homoseksual di Himpunan “X” Bandung memandang ketidakjelasan pernikahannya di masa depan, hal ini terlihat dari motivasi yang kecil mengenai pernikahan, memiliki perencanaan yang tidak terarah pada pernikahan, dan melakukan evaluasi yang tidak akurat mengenai pernikahannya di masa depan. Kesimpulan yang diperoleh adalah sebanyak 22 pria homoseksual pada usia 20 – 40 tahun memilih menikah dengan lawan jenis, tetapi sebanyak 56,66% pria homoseksual yang memiliki ketidakjelasan orientasi masa depan bidang pernikahan. Konteks sosial perkembangan sepanjang rentang kehidupan merupakan faktor yang lebih berperan terhadap orientasi masa depan bidang pernikahan pada pria homoseksual. Berdasarkan dari hasil yang diperoleh, peneliti mengajukan saran agar dapat diadakannya penelitian lebih lanjut mengenai perbandingan orientasi masa depan bidang pernikahan pada sistem belief pernikahan mahasiswa yang berkuliah di Indonesia dan mahasiswa Indonesia yang berkuliah di luar negeri.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > 30 Bachelor of Psychology Program
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 31 Mar 2015 11:15
Last Modified: 31 Mar 2015 11:15
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/11564

Actions (login required)

View Item View Item