Sadeli, Betsy Yuliana (1051179) (2014) Analisis Cost-Volume-Profit Sebagai Alat Bantu Pembuat Keputusan dalam Upaya Meningkatkan Penjualan (Studi Kasus pada CV "X"). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
1051179_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (50Kb) | Preview |
|
Text
1051179_Appendices.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (40Kb) |
||
|
Text
1051179_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (53Kb) | Preview |
|
Text
1051179_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (180Kb) |
||
Text
1051179_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (87Kb) |
||
Text
1051179_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (175Kb) |
||
|
Text
1051179_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (39Kb) | Preview |
|
Text
1051179_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (376Kb) |
||
|
Text
1051179_References.pdf - Accepted Version Download (15Kb) | Preview |
Abstract
Analisis Cost-Volume-Profit adalah suatu alat bantu manajemen untuk memahami hubungan timbal balik antara biaya, volume, dan laba dalam organisasi, sehingga analisis ini sangat berguna bagi manajer dalam menentukan keputusannya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana analisis CVP dapat membantu manajer ketika dihadapkan oleh beberapa alternatif dalam upaya meningkatkan penjualan. Peneliti mengajukan tiga alternatif; meningkatkan biaya insentif, meningkatkan biaya iklan dan promosi, atau meningkatkan keduanya. Objek penelitian dalam penelitian ini adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang distribusi motor. Metode penelitian yang digunakan oleh penulis dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis menggunakan data biaya dan data penjualan selama dua tahun terakhir yaitu tahun 2012-2013. Berdasarkan hasil penelitian menggunakan korelasi Pearson maka diketahui hubungan penjualan dengan biaya insentif adalah sebesar 32%, biaya iklan dan promosi sebesar 18%, sedangkan secara simultan, keduanya memiliki hubungan dengan penjualan sebesar 33%. Dengan analisis lebih lanjut menggunakan analisis CVP, maka diketahui bahwa meningkatkan kedua biaya tersebut akan menghasilkan penjualan dan laba bersih yang lebih besar dibandingkan kedua alternatif lainnya. Besarnya peningkatan penjualan dengan meningkatkan kedua biaya tersebut secara simultan sebesar 20% adalah Rp 506.499.200, dan besarnya peningkatan laba adalah Rp971.911.945. Karena itu, sebaiknya perusahaan meningkatkan biaya insentif serta biaya iklan dan promosi karena peningkatan biaya ini memberikan peningkatan penjualan dan laba yang lebih besar dibanding kedua alternatif lain.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Cost-Volume-Profit, keputusan manajerial, penjualan |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Economics > 51 Accounting Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 23 Jan 2015 07:07 |
Last Modified: | 23 Jan 2015 07:07 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/9434 |
Actions (login required)
View Item |