Usulan Strategi Pemasaran Berdasarkan Segmentation, Targeting, Positioning dan Importance Performance Analysis (Studi Kasus : Bumi Sari Wangi Mart)

Levy S., Gery Ariel ( 0923059 ) (2013) Usulan Strategi Pemasaran Berdasarkan Segmentation, Targeting, Positioning dan Importance Performance Analysis (Studi Kasus : Bumi Sari Wangi Mart). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0923059_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (113Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0923059_Appendices.pdf - Accepted Version

Download (15Mb) | Preview
[img]
Preview
Text
0923059_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (187Kb) | Preview
[img] Text
0923059_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (104Kb)
[img] Text
0923059_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (205Kb)
[img] Text
0923059_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (141Kb)
[img] Text
0923059_Chapter5.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (309Kb)
[img]
Preview
Text
0923059_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (187Kb) | Preview
[img] Text
0923059_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (29Kb)
[img]
Preview
Text
0923059_References.pdf - Accepted Version

Download (36Kb) | Preview

Abstract

Bumi Sari Wangi Mart (BSW Mart) merupakan suatu usaha mini market yang menjual kebutuhan-kebutuhan rumah tangga. BSW Mart didirikan pada bulan Agustus 2011 dan terletak di komplek Bumi Sariwangi Blok A15 Bandung. Masalah yang dihadapi yaitu target penjualan yang hanya mencapai 70% dimana target penjualan dari pengelola BSW Mart adalah Rp 70.000.000,-/bulan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui segmentation, targeting, dan positioning dari BSW Mart dan memberikan usulan berdasarkan prioritas usulan bauran pemasaran 7P seperti Product, Price, Place, Promotion, Process, People, Physical Evidence. Variabel dalam penelitian yang dilakukan berdasarkan dengan konsep STP (Segmentation, Targetting, Positioning) dan bauran pemasaran 7P. Setelah melakukan validitas konstruk dengan ahli (dosen), dilakukan penentuan rumah yang akan menjadi sampel baik untuk kuesioner pendahuluan maupun kuesioner penelitian menggunakan tabel bilangan random. kuesioner pendahuluan disebar terhadap 32 responden dengan menggunakan metode Purposive Random Sampling. Kuesioner pendahuluan bertujuan untuk mengetahui pesaing utama dari BSW Mart agar dapat melihat posisi BSW Mart terhadap pesaing dan mengetahui atribut yang dianggap penting. Setelah dilakukan pengolahan data didapatkan bahwa pesaing utama dari BSW Mart adalah Alfa Mart Sari Wangi dan terdapat 35 atribut yang dianggap penting dari 47 atribut. Penelitian dilanjutkan dengan menyebarkan kuesioner penelitian kepada 150 responden menggunakan Purposive Random Sampling. Tujuan dari penyebaran kuesioner penelitian adalah untuk mengetahui Segmentasi, Target Pasar, dan Positioning. Pengolahan data untuk kuesioner penelitian adalah dengan menggunakan metode Importance Performance Analysis (IPA) untuk mengetahui performansi BSW Mart, Correspondence Analysis (CA) untuk mengetahui keunggulan dan kekurangan BSW Mart dibanding dengan pesaing, dan Uji Hipotesis Nilai Tengah untuk mengetahui atribut yang memuaskan dan tidak memuaskan menurut konsumen. Berdasarkan hasil dari data kuesioner yang telah disebar, didapatkan hasil untuk masing-masing metode pengolahan data. Hasil dari IPA adalah 13 atribut berada pada kuadran I, 12 atribut berada pada kuadran II, 5 atribut berada pada kuadran III, dan 5 atribut berada pada kuadran IV. Hasil dari CA adalah terdapat 11 atribut yang menjadi keunggulan dari BSW Mart dari 35 atribut dibandingkan dengan pesaing. Hasil dari Uji Hipotesis adalah konsumen puas terhadap 4 atribut dari 35 atribut yang diteliti. Targetting dari BSW Mart adalah orang-orang yang tinggal di Komplek Bumi Sari Wangi yang memiliki pendapatan sebesar Rp 4.000.000,00 – Rp 8.000.000,00 / bulan dan memiliki kebiasaan berkunjung ke mini market pada sore hari. Positioning untuk BSW Mart adalah ”Praktis, Nyaman, dan Bersahabat”. Dari hasil penelitian yang dilakukan maka dapat diberikan usulan untuk BSW Mart berupa meningkatkan performansi berdasarkan strategi bauran pemasaran 7P yang sudah diurutkan berdasarkan prioritas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 06 May 2014 07:39
Last Modified: 06 May 2014 07:39
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/5583

Actions (login required)

View Item View Item