Suryanto, Andi ( 0423010 ) (2009) Analisis Perbaikan Kualitas Produk Dengan Menggunakan Metode DMAIC Di Perusahaan Subur Abadi. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0423010_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (69Kb) | Preview |
|
|
Text
0423010_Appendices.pdf - Accepted Version Download (58Kb) | Preview |
|
|
Text
0423010_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (49Kb) | Preview |
|
Text
0423010_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (230Kb) |
||
Text
0423010_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (76Kb) |
||
Text
0423010_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (161Kb) |
||
Text
0423010_Chapter5.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (329Kb) |
||
|
Text
0423010_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (30Kb) | Preview |
|
Text
0423010_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (114Kb) |
||
|
Text
0423010_References.pdf - Accepted Version Download (7Kb) | Preview |
Abstract
Perusahaan Subur Abadi merupakan perusahaan yang menghasilkan bedcover dan seprei. Perusahaan mengalami hambatan dalam meningkatkan kualitas produknya karena adanya cacat pada produk yang dihasilkannya. Persentase cacat untuk produk seprei rumbai sebesar 6.42% sedangkan persentase cacat untuk produk bedcover sebesar 5.35%. Oleh karena itu, penulis melakukan penelitian untuk membantu menyelesaikan permasalahan yang dihadapi oleh perusahaan dengan penerapan metode DMAIC. Langkah – langkah yang dilakukan dalam penelitian adalah stratifikasi untuk mengelompokkan cacat berdasarkan karakteristik keseriusan cacatnya, diagram pareto untuk mengetahui jenis cacat yang menjadi prioritas penanganan perbaikan, nilai sigma untuk mengetahui kinerja proses perusahaan, FTA untuk mengetahui akar penyebab cacat yang terjadi, FMEA untuk mengidentifikasi dan mencegah terjadinya cacat atau mode kegagalan potensial, dan 5W+1H untuk menentukan target yang diinginkan, alasan penggunaan, dimana rencana dilaksanakan, bilamana rencana dilaksankan, dan siapa yang melaksanakannya. Data – data yang dibutuhkan diperoleh dengan melakukan pengamatan langsung bagian produksi. Dimana jenis cacat yang terjadi adalah bekas jarum, jahitan miring, label tidak terpasang, rumbai tidak terneci, dan karet tidak terpasang. Dari diagram pareto diketahui jenis cacat yang menjadi prioritas penanganan perbaikan adalah karet tidak terpasang, rumbai tidak terneci, jahitan miring, bekas jarum, dan label tidak terpasang. Nilai sigma menunjukkan perusahaan berada pada level three sigma, yaitu sebesar 3.49 dengan nilai DPMO sebesar 23000 Adapun faktor – faktor yang menyebabkan cacat antara lain adalah kurangnya penerangan pada ruang produksi dengan nilai RPN sebesar 750, kurangnya ventilasi udara dengan nilai RPN sebesar 625, sistem perupahan yang masih kurang baik dengan nilai RPN sebesar 500, tidak adanya prosedur perawatan mesin dari perusahaan dengan nilai RPN sebesar 144, komponen mesin yang telah melebihi umur pakai dengan nilai RPN sebesar 144, dan kualitas benang yang digunakan masih kurang baik dengan nilai RPN sebesar 120. Usulan perbaikan kualitas untuk perusahaan menggunakan metode DMAIC dengan usulan antara lain adalah pergantian lampu dan penambahan lampu penerangan pada ruang produksi, Penambahan tempat sirkulasi udara, Penerapan sistem rewards bagi para operator yang telah bekerja dengan baik, Pembuatan prosedur dan jadwal perawatan mesin secara teratur, Pergantian komponen mesin secara teratur dan pergantian komponen mesin yang telah rusak, Pencarian supplier benang baru dan pemeriksaan kualitas benang, dan Adanya tahap pemeriksaan oleh operator pada setiap akhir proses penjahitan, penecian, pemasangan karet dan pemasangan rumbai.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 29 Nov 2013 09:14 |
Last Modified: | 29 Nov 2013 09:14 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/4664 |
Actions (login required)
View Item |