Nurmawan, Muhamad Iqbal ( 0323101 ) (2011) Upaya-Upaya Menimbulkan Minat Calon Nasabah Untuk Membuka Tabungan Di Bank BRI SYARIAH (Studi Kasus: Bank BRI SYARIAH Cabang Bandung). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0323101_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (104Kb) | Preview |
|
|
Text
0323101_Appendices.pdf - Accepted Version Download (486Kb) | Preview |
|
|
Text
0323101_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (37Kb) | Preview |
|
Text
0323101_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (334Kb) |
||
Text
0323101_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (324Kb) |
||
Text
0323101_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (384Kb) |
||
Text
0323101_Chapter5.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (1282Kb) |
||
|
Text
0323101_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (55Kb) | Preview |
|
Text
0323101_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (78Kb) |
||
|
Text
0323101_References.pdf - Accepted Version Download (64Kb) | Preview |
Abstract
Penelitian ini berawal dari tidak tercapainya target yang dibebankan pada Bagian Pemasaran Bank BRI SYARIAH Cabang Bandung dalam hal jumlah nasabah tabungan. Untuk menyelesaikan masalah di atas, ditetapkan tujuan penelitian sebagai berikut: mengetahui faktor–faktor yang dijadikan pertimbangan nasabah tabungan Bank BRI Syariah saat membuka tabungan, mengetahui seberapa baik persepsi calon nasabah atas kinerja Bank BRI SYARIAH dalam memenuhi harapan mereka agar minat calon nasabah meningkat guna menabung di BRI SYARIAH, mengetahui seberapa baik pihak manajemen BRI SYARIAH memahami berbagai harapan calon nasabah agar mereka bersedia membuka tabungan BRI SYARIAH, mengetahui pengaruh signifikan antara persepsi kinerja calon nasabah terhadap minat mereka membuka tabungan Bank BRI SYARIAH, serta memberikan saran upaya yang perlu dilakukan oleh manajemen untuk meningkatkan minat calon nasabah untuk membuka tabungan BRI SYARIAH. Variabel penelitian dikumpulkan dari studi kepustakaan, wawancara pada 30 nasabah BRI SYARIAH dengan metode Sampling Insidental, dan seleksi variabel dengan menggunakan Uji Cochran. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner minat, harapan, dan kinerja masing-masing dengan menggunakan skala rating 1-4. Kuesioner berjumlah 150 buah disebar dengan teknik Purposive Sampling di Bank BRI SYARIAH cabang Suniaraja, Karapitan, Ujung Berung, Cimahi, dan Citarum. Pengolahan data yang dilakukan mencakup pengolahan data profil dan karakteristik responden ditujukan untuk menentukan Segmentation, Targeting dan Positioning; Uji Cochran untuk mengetahui variabel yang penting bagi calon nasabah, uji hipotesis signifikansi untuk mengetahui perbedaan harapan dan persepsi kinerja calon nasabah, Importance Performance Analysis (IPA) untuk mengetahui prioritas perbaikan, Oneway Anova untuk mengukur homogenitas kelompok responden, regresi linear untuk mengetahui variabel persepsi kinerja yang berpengaruh kuat pada minat calon nasabah, serta uji hipotesis kesenjangan antara harapan calon nasabah dengan persepsi manajemen dengan harapan calon nasabah. Pada awalnya, terdapat 54 variabel harapan konsumen yang dimasukkan ke dalam penelitian. Setelah melalui uji Cochran, variabel yang perlu diteliti berkurang menjadi 28 variabel. Variabel penelitian akhirnya berjumlah 30 variabel setelah tahap validasi konstruk. Uji hipotesis ketidakpuasan menyatakan bahwa calon nasabah memiliki persepsi kinerja di bawah harapan mereka pada 12 variabel. Dari ke 30 variabel itu, atribut penelitian yang perlu mendapat prioritas pertama untuk ditangani terdiri atas variabel Besarnya Bagi Hasil dan Transparansi Perolehan Bagi Hasil. Sementara itu, analisis Regresi menghasilkan variabel yang berpengaruh pada minat calon nasabah ialah variabel Besarnya Bagi Hasil. Sementara itu pihak manajemen sebenarnya sudah mengetahui hal–hal yang diharapkan oleh calon nasabah untuk membuka tabungan BRI SYARIAH.Usulan untuk meningkatkan minat calon nasabah berdasarkan hasil analisis ialah menonjolkan variabel Besarnya Bagi Hasil tabungan Bank SYARIAH bisa bersaing atau melebihi bunga tabungan BRI Konvensional di brosur tabungan BRI SYARIAH.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 20 Nov 2013 07:27 |
Last Modified: | 20 Nov 2013 07:27 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/4604 |
Actions (login required)
View Item |