Analysis of the Character of Charles Foster Kane in Orson Welles' Citizen Kane through the Symbolism of "Rosebud"

Ghifari, Ahmad Zaki (1541063) (2019) Analysis of the Character of Charles Foster Kane in Orson Welles' Citizen Kane through the Symbolism of "Rosebud". Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
1541063_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (140Kb) | Preview
[img] Text
1541063_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (62Kb)
[img]
Preview
Text
1541063_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (102Kb) | Preview
[img] Text
1541063_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (2537Kb)
[img] Text
1541063_Conclusion.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (93Kb)
[img]
Preview
Text
1541063_Cover.pdf - Accepted Version

Download (189Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1541063_References.pdf - Accepted Version

Download (122Kb) | Preview

Abstract

Tugas akhir ini membahas karakter utama di film Citizen Kane (1941) melalui analisis simbol. Citizen Kane dikenal sebagai film terbaik sepanjang masa. Orson Welles, sutradara dan penulis dari film ini, juga dikenal sebagai sutradara terbaik. Citizen Kane menceritakan tentang kisah Charles Foster Kane dan perjalanan hidupnya menjadi salah satu orang paling kaya di dunia. Saat kecil, Kane dipaksa untuk menerima warisan dan meninggalkan kedua orang tuanya. Kane tumbuh besar menjadi seorang pengusaha publikasi koran bernama The Inquirer dan mencoba untuk mencalonkan diri sebagai gubernur. Meskipun demikian, dalam perjalanan ambisiusnya, Kane kehilangan istrinya, temantemannya, dan bahkan gagal menjadi gubernur. Kane menghabiskan masa tuanya memanjakan istri keduanya, Susan, dengan sisa kekayaannya, tetapi Susan meninggalkan Kane karena tidak merasa dicintai. Kane akhirnya meninggal di usia tua sambil menyebutkan kata “Rosebud”. Rosebud ternyata adalah sebuah mainan kereta seluncur yang dia miliki saat masih kecil. Dalam tugas akhir ini, saya membahas karakter Kane melalui analisis simbol dari Rosebud. Rosebud dapat menyimbolisasikan tiga hal: nilai nonmaterialistis, cinta, dan masa kanak-kanak. Melalui tiga simbol ini, saya menemukan bahwa Kane adalah orang yang sentimental. Dia lebih menghargai persahabatan, cinta, kesenangan hidup, dan nilai moral daripada uang dan kekayaan. Saya juga menemukan bahwa Kane adalah orang yang ingin dicintai. Dia ingin dicintai istri-istrinya, teman-temannya, bahkan seluruh warga Amerika. Meskipun demikian, dia tidak mampu mencintai orang dengan baik dan akan selalu kehilangan mereka. Kane juga seorang yang menghargai masa lalunya. Dia tidak pernah melupakan masa lalu dan terkadang menjadi sangat penuh dendam. Dia terkadang bersikap seperti anak-anak dan dia rindu akan kebahagiaan masa kanak-kanaknya. Saya percaya bahwa tujuan dari Orson Welles dalam menciptakan film ini adalah untuk menyampaikan pesan bahwa uang tidak bisa membeli segalanya. Kane adalah orang yang sangat kaya raya, tetapi dia akhirnya meninggal sendirian dalam kerinduannya akan Rosebud.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Faculty of Letters > 41 English Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 29 Nov 2021 07:25
Last Modified: 29 Nov 2021 07:25
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/28528

Actions (login required)

View Item View Item