Perancangan Koleksi Busana Ready to Wear Deluxe dengan Inspirasi Wayang Potehi

Glorianna, Vania and Aryani, Dewi Isma and Janty, Tan Indra (2019) Perancangan Koleksi Busana Ready to Wear Deluxe dengan Inspirasi Wayang Potehi. In: Seminar Nasional & Pameran Hasil Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat 2019: Ketahanan Budaya Lokal di Era Digital, Bandung.

[img]
Preview
Text
Perancangan Koleksi Busana Ready to Wear Deluxe.pdf - Published Version

Download (8Mb) | Preview

Abstract

Beragam kebudayaan Nusantara, salah satunya kesenian akulturasi budaya Tionghoa dan budaya Indonesia yaitu wayang Potehi menjadi inspirasi perancangan koleksi busana ready to wear deluxe yang berjudul "Poetnis". Melalui koleksi Poetnis ini, kesenian wayang Potehi, baik makna warna, kisah, dan beberapa aksen motif khas dikemas dalam bentuk yang modern sehingga dapat diterima di kalangan masyarakat urban, khususnya wanita. Tentunya melalui koleksi busana Poetnis masyarakat dapat mengenal budaya-budaya yang berakulturasi, diterima, dan dikembangkan oleh masyarakat Indonesia. Koleksi Poetnis bersiluet T sesuai dengan inspirasi bentuk busana wayang Potehi. Motif khas diaplikasikan pada busana melalui teknik sublimasi printing, alabama stitches, dan teknik bordir. Koleksi ready to wear deluxe Poetnis ditujukan bagi masyarakat, khususnya wanita kalangan menengah ke atas dengan rentang usia 20 hingga 30 tahun yang berkarakter oriental, memiliki mobilitas tinggi, menerima dan menghargai budaya sebagai penunjang busana pada acara semi-formal.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: berlapis, budaya, oriental, ornamen, wayang Potehi
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 15 Sep 2020 00:02
Last Modified: 15 Sep 2020 00:02
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/27357

Actions (login required)

View Item View Item