Kejadian Karsinoma Payudara Di Rumah Sakit Immanuel Bandung Periode Januari 2005 sd Desember 2006

Pratama, Arvan ( 0310117 ) (2007) Kejadian Karsinoma Payudara Di Rumah Sakit Immanuel Bandung Periode Januari 2005 sd Desember 2006. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img] Text
0310117_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (77Kb)
[img] Text
0310117_Appendices.pdf - Accepted Version

Download (28Kb)
[img] Text
0310117_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (43Kb)
[img] Text
0310117_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (142Kb)
[img] Text
0310117_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (23Kb)
[img] Text
0310117_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (38Kb)
[img]
Preview
Text
0310117_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (13Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0310117_Cover.pdf

Download (34Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0310117_References.pdf - Accepted Version

Download (38Kb) | Preview

Abstract

Karsinoma payudara adalah keganasan yang sering ditemukan pada wanita. Di Indonesia, karsinoma payudara menduduki tempat kedua setelah kanker cervix. Angka kejadian karsinoma payudara yang terdiagnosis meningkat dari tahun ke tahun, karena sarana penunjang diagnostik yang semakin berkembang yang memungkinkan diagnosis dini. Diagnosis dini dan penatalaksanaan secara dini dapat meningkatkan harapan hidup selama 5 tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pola usia, tipe histopatologi, lokasi, dan stadium penderita karsinoma payudara yang berobat di Rumah Sakit Immanuel Bandung, periode Januari 2005 sd Desember 2006. Penelitian ini dilakukan secara deskriptif dengan pengambilan data secara restrospektif terhadap kasus-kasus karsinoma payudara di Laboratorium Patologi Anatomi Rumah Sakit Immanuel Bandung periode Januari 2005 sd Desember 2006 dengan kriteria usia, tipe histopatologi, lokasi, dan stadium. Hasil penelitian ini menunjukkan kejadian karsinoma payudara di Rumah Sakit Immanuel periode Januari 2005 sd. Desember 2006 paling banyak pada golongan usia 41-50 tahun (29.41%), tipe paling sering adalah duktal invasif (92,16%), lokasi terbanyak pada payudara sebelah kanan (52,94%), stadium paling banyak terdiagnosis adalah pada stadium II (58,33%), tidak didapatkan karsinoma payudara stadium I. Kesimpulan dari penelitian, kelompok usia yang paling banyak mengalami karsinoma payudara adalah 41-50 tahun dengan tipe terbanyak adalah karsinoma duktal invasif dan lokasi tersering pada payudara sebelah kanan. Sebagian besar penderita baru memeriksakan diri saat memasuki stadium II.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Karsinoma Payudara, Usia, Tipe, Lokasi, Stadium
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 02 Aug 2012 09:26
Last Modified: 26 Sep 2017 06:26
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/1641

Actions (login required)

View Item View Item