Studi Deskriptif Mengenai Coping Stress Pada Ibu Yang Memiliki Anak Autis di Sekolah "X" di Kota Bandung

Indahningtyas, Sapphira (0630098) (2012) Studi Deskriptif Mengenai Coping Stress Pada Ibu Yang Memiliki Anak Autis di Sekolah "X" di Kota Bandung. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0630098_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (129Kb) | Preview
[img] Text
0630098_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (200Kb)
[img]
Preview
Text
0630098_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (195Kb) | Preview
[img] Text
0630098_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (113Kb)
[img] Text
0630098_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (198Kb)
[img] Text
0630098_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (130Kb)
[img]
Preview
Text
0630098_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (42Kb) | Preview
[img] Text
0630098_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (97Kb)
[img]
Preview
Text
0630098_References.pdf - Accepted Version

Download (35Kb) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui coping stress pada ibu yang memiliki anak autis di sekolah “X” di kota Bandung. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran mengenai jenis coping stress yang dominan pada ibu yang memiliki anak autis di sekolah “X” di kota Bandung. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan menggunakan teknik survey. Ukuran sampel yang diteliti sebanyak 20 ibu. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner ways of coping dari Lazarus & Folkman (1984) yang telah dimodifikasi oleh peneliti. Lazarus (1984) mengemukakan coping stress sebagai usaha untuk mengubah tingkah laku dan kognitif secara konstan untuk mengatur tuntutan-tuntutan internal maupun eksternal yang spesifik yang dinilai sebagai beban atau melampaui sumber daya uang individu. Berdasarkan hasil uji validitas dan reliabilitas didapat hasil 44 item valid dengan nilai validitas yang berkisar antara 0,313 sampai 0,768 dan nilai reliabilitas 0,918. Kesimpulan yang diperoleh adalah sebanyak 17 ibu atau 85% menggunakan coping problem focused (strategi penanggulangan stres yang berpusat pada masalah) dan sebanyak 3 ibu atau 15% menggunakan coping emotion focused (strategi penanggulangan stres yang berpusat pada emosi). Coping stress atau strategi penanggulangan stres ini dapat dipengaruhi oleh faktor eksternal, yaitu tingkat pendidikan ibu. Tingkat pendidikan ibu tidak menunjukkan kecenderungan keterkaitan dengan coping dan derajat stres pada ibu yang memiliki anak autis. Peneliti mengajukan saran bagi penelitian selanjutnya perlu dipertimbangkan dengan melihat dua sekolah atau tempat terapi yang berbeda. Bagi ibu yang memiliki anak autis, coping yang dominan dilakukan ibu yaitu problem focused sudah baik. Hal ini dapat digunakan bagi para ibu untuk tetap mempertahankan coping tersebut. Seperti tetap menetapkan dan melakukan langkah-langkah untuk menangani keadaan anaknya yang autis dan aktif menanyakan perkembangan terapi yang dilakukan pada anaknya yang autis, juga terapi yang kembali harus dilakukan dirumah. Bagi pihak sekolah, baik para guru dan terapis, hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan masukan kepada ibu-ibu yang memiliki anak autis untuk dapat mengetahui potensi-potensi yang dimiliki, sehingga ibu dapat menentukan coping yang akan dilakukan untuk dapat meredakan stresnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > 30 Bachelor of Psychology Program
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 10 Apr 2015 10:51
Last Modified: 10 Apr 2015 10:51
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/11738

Actions (login required)

View Item View Item