Peranan Auditor Internal Dalam Mengendalikan Penjualan Sewa Kamar (Studi Kasus di Hotel Santika)

Aprilianti, Tri Rahayu ( 0251214 ) (2006) Peranan Auditor Internal Dalam Mengendalikan Penjualan Sewa Kamar (Studi Kasus di Hotel Santika). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0251214_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (100Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0251214_Appendices.pdf - Accepted Version

Download (3817Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0251214_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (144Kb) | Preview
[img] Text
0251214_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (988Kb)
[img] Text
0251214_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (499Kb)
[img] Text
0251214_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (2672Kb)
[img]
Preview
Text
0251214_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (87Kb) | Preview
[img] Text
0251214_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (658Kb)
[img]
Preview
Text
0251214_References.pdf - Accepted Version

Download (35Kb) | Preview

Abstract

Dalam perusahaan yang bergerak di bidang jasa, khususnya perhotelan, aktivitas pengelolaan sewa kamar dan penjualan sewa kamar memiliki pengaruh sangat besar bagi kehidupan dan perkembangan perusahaan karena pelaksanaan aktivitas-aktivitas tersebut menghasilkan pendapatan bagi perusahaan. Oleh karena itu, dibutuhkan pengendalian internal dan seorang auditor internal sebagai pengawasnya untuk membantu manajemen memonitor perkembangan perusahaan dan dapat meyakinkan bahwa bawahannya tidak bertindak di luar jalur yang telah ditentukan. Penulis melakukan penelitian pada Hotel Santika yang berlokasi di Jalan Sumatera No. 52-54 Bandung. Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk menilai keandalan pengendalian internal pada penjualan sewa kamar, untuk memahami dan mempelajari penerapan audit internal terhadap penjualan sewa kamar, untuk mengetahui hubungan antara peranan auditor internal dengan penjualan sewa kamar, dan untuk mengetahui sejauh mana kontribusi auditor internal dalam mengendalikan penjualan sewa kamar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik, yaitu data diperoleh melalui penelitian kepustakaan maupun penelitian lapangan dengan observasi, penggunaan kuesioner, dan wawancara dengan pihak yang terkait dengan masalah yang dikajipenulis. Data tersebut kemudian diolah dengan menggunakan SPSS metode Rank Spearman. Dari uraian di atas, penulis membuat suatu hipotesis sebagai berikut: “Terdapat Hubungan Positif antara Peranan Auditor Internal dengan Penjualan Sewa Kamar”. Hasil dari analisis menunjukkan Sig. (2-tailed)0.000 lebih kecildari tingkat probabilitas 0.05 menunjukkan hubungan positif antara peranan auditor internal dengan penjualan sewa kamar. Hal ini menunjukkan bahwa semakin baik peranan auditor internal, maka akan semakin tinggi penjualan sewa kamar. Dari hasil pembahasan, dinyatakan bahwa pengendalian internal perusahaan sudah memadai, khususnya untuk penjualan sewa kamar. Hal ini didukung dengan adanya peran auditor internal sebagai penunjang pengendaliannya. Pengendalian yang memadai akan memberikan keyakinan adanya keandalan laporan keuangan, mendorong efisiensi dan efektivitas operasi penjualan, serta kepatuhan terhadap hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Meski peran auditor internal sudah cukup baik, tapi masih ada kekurangan yang harus diperbaiki. Mengenai kekurangan yang ditemukan pada arus penjualan sewa kamar perusahaan, penulis mencoba memberikan beberapa saran berupa perbaikan ataupun peningkatan peran auditor internal, untuk mencegah terjadinya kesalahan atau kecurangan yang mungkin terjadi di masa yang akan datang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economics > 51 Accounting Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 20 Mar 2014 02:24
Last Modified: 20 Mar 2014 02:24
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/5166

Actions (login required)

View Item View Item