Widjaya, Cindy ( 0023015 ) (2005) Perbaikan Sistem Kerja Setempat dan Keseluruhan Di CV. Samudra Raya, Bandung. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
0023015_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (117Kb) | Preview |
|
|
Text
0023015_Appendices.pdf - Accepted Version Download (176Kb) | Preview |
|
|
Text
0023015_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (23Kb) | Preview |
|
Text
0023015_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (280Kb) |
||
Text
0023015_Chapter3.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (48Kb) |
||
Text
0023015_Chapter4 .pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (112Kb) |
||
Text
0023015_Chapter5 .pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (258Kb) |
||
Text
0023015_Chapter6.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (64Kb) |
||
|
Text
0023015_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (43Kb) | Preview |
|
Text
0023015_Cover.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Download (51Kb) |
||
|
Text
0023015_References.pdf - Accepted Version Download (11Kb) | Preview |
Abstract
Suatu perusahaan perlu memperhatikan apakah sistem kerja yang ada sudah ergonomis atau belum. Sistem kerja yang ergonomis akan dapat mendukung kelancaran aktivitas-aktivitas dalam suatu perusahaan. CV. Samudra Raya adalah perusahaan yang bergerak dalam produksi ban renang plastik dan mainan plastik untuk anak-anak. Dari penelitian awal yang dilakukan di CV. Samudra Raya, diketahui bahwa pabrik tidak bersih, peralatan jumlahnya terbatas seperti pisau cetakan pada stasiun potong, tidak ada peralatan kesehatan dan keselamatan kerja, tidak ada peraturan tertulis tentang keamanan dan keselamatan kerja, tempat kerja bising, tempat kerja panas, tidak ada tempat untuk menyimpan bahan yang telah dikerjakan yaitu pada stasiun buang sisa draf, draf pasang dan stasiun draf jadi. Pengumpulan data yang dilakukan adalah pengumpulan data waktu proses sebanyak 40 data dengan menggunakan metode jam henti. Selain itu dilakukan studi gerakan menggunakan MTM-1. Sedangkan untuk data lingkungan fisik yang dikumpulkan adalah temperatur, pencahayaan dan kebisingan. Hasil analisis memperlihatkan bahwa ada beberapa stasiun kerja yang bising dan temperaturnya belum memenuhi kondisi yang ideal. Sedangkan pada analisis prinsip ekonomi gerakan yang dihubungkan dengan pengaturan tata letak tempat kerja dan prinsip yang dihubungkan dengan perancangan peralatan terlihat ada stasiun yang tidak memenuhi prinsip tersebut. Untuk hasil analisis tata letak tempat kerja setempat yaitu pada stasiun 4, 6, 10, 12 dan13 terlihat tata letaknya tidak ergonomis sedangkan pada analisis tata letak tempat kerja keseluruhan terlihat masih kurang baik. Hasil analisis fasilitas keselamatan kerja memperlihatkan bahwa di perusahaan belum ada peralatan tersebut. Berdasarkan hasil analisis maka diketahui hal-hal apa saja yang dapat diusulkan yaitu mengusulkan agar operator menggunakan alat di telinga untuk mengurangi tingkat bising, diusulkan penambahan jumlah kipas angin sehingga dapat mencapai temperatur yang ideal di lingkungan kerja, diusulkan penambahan jumlah tempat sampah, diusulkan penambahan peralatan yaitu pisau cetakan pada stasiun potong, diusulkan tempat / wadah untuk meletakkan bahan yang telah dikerjakan pada stasiun buang sisa draf, draf pasang dan draf jadi, diusulkan tata letak tempat kerja setempat dimana jarak disesuaikan dengan anthropometri jangkauan tangan, diusulkan tata letak tempat kerja keseluruhan yang lebih baik, diusulkan agar perusahaan menyediakan peralatan keselamatan kerja yang dikhususkan kepada operator / karyawan produksi. Dengan dilakukan perbaikan metoda kerja maka perusahaan dapat menghemat waktu dengan rata-rata penghematan sebesar 6,71 % yaitu yang semula wb 1 bola plastik = 57888 detik, setelah perbaikan menghemat sebesar 3884,2848 detik sehingga wb 1 bola plastik menjadi 54003,7152 detik. Untuk mengetahui apakah sistem kerja yang ada di CV. Samudra Raya sudah ergonomis dalam arti aman, nyaman dan baik maka penulis mengadakan pengamatan di perusahaan tersebut. Setelah itu, dilakukan pengambilan data waktu sebanyak 40 buah lalu data-data tersebut diuji normal, seragam dan cukup. Lalu menetapkan besar penyesuaian dan kelonggaran untuk masing-masing stasiun kerja. Sedangkan untuk data-data lingkungan fisik seperti temperatur, pencahayaan dan kebisingan yaitu bahwa semua data tersebut dikumpulkan lalu dibandingkan dengan teori yang ada apakah sudah sesuai atau belum. Ternyata setelah dilakukan analisis dan penyebaran kuesioner, diantaranya diketahui beberapa masalah di perusahaan yaitu seperti pabrik tidak bersih, peralatan jumlahnya terbatas, tidak ada peralatan kesehatan dan keselamatan kerja, tidak adanya kesadaran / kurangnya kesadaran dari pekerja dalam hal kesehatan dan keselamatan kerja, tempat kerja bising, tidak ada tempat atau wadah untuk menyimpan bahan yang telah dikerjakan pada stasiun buang sisa draf, draf pasang dan draf jadi, tempat kerja panas. Untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi oleh perusahaan saat ini, maka diusulkan beberapa usulan perbaikan yaitu seperti menambah jumlah blower / kipas angin, mengusulkan agar operator menggunakan alat di telinga untuk mengurangi tingkat bising, menambah jumlah tempat sampah, menambah alat seperti pisau cetakan menjadi dua buah pada stasiun potong, mengusulkan peralatan kesehatan dan keselamatan kerja yang dikhususkan bagi operator / karyawan produksi, mengusulkan peraturan tertulis di perusahaan yang mewajibkan kepada semua pekerja untuk menggunakan peralatan keselamatan kerja, mengusulkan tempat / wadah pada stasiun buang sisa draf, draf pasang dan draf jadi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > 23 Industrial Engineering Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 02 Oct 2013 08:46 |
Last Modified: | 02 Oct 2013 08:46 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/4246 |
Actions (login required)
View Item |