Faktor – Faktor Yang Berhubungan Dengan Persalinan Preterm Di Rs Khusus Ibu Dan Anak Bandung Periode Januari – Juli 2020

Pratiwi, Alda Aprilia 1710090 (2021) Faktor – Faktor Yang Berhubungan Dengan Persalinan Preterm Di Rs Khusus Ibu Dan Anak Bandung Periode Januari – Juli 2020. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
1710090_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (266Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1710090_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (163Kb) | Preview
[img] Text
1710090_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (225Kb)
[img] Text
1710090_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (160Kb)
[img] Text
1710090_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (189Kb)
[img]
Preview
Text
1710090_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (106Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1710090_Cover.pdf - Accepted Version

Download (184Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
1710090_References.pdf - Accepted Version

Download (216Kb) | Preview

Abstract

Kelahiran preterm adalah persalinan yang terjadi pada usia gestasi antara 20 minggu hingga kurang dari 37 minggu atau 259 hari usia kehamilan. Berdasarkan data yang diperoleh dari World Health Organizatin (WHO), angka kelahiran preterm di seluruh dunia menunjukkan 15 juta kelahiran preterm terjadi per tahunnya dan angka ini diprediksi akan terus meningkat. Tujuan penelitian ini ingin mengetahui faktor-faktor risiko yang dapat mengakibatkan kejadian persalinan preterm dan mengurangi angka kejadian persalinan preterm. Metode penelitian yang digunakan adalah observational analitik dengan desain case control study. Sampel penelitian yang digunakan adalah semua ibu yang mengalami persalinan preterm dan sampel kontrol yaitu ibu yang melahirkan normal dengan perbandingan 1:1. Sebanyak 229 ibu yang mengalami persalinan preterm di RSKIA Kota Bandung. Angka kejadian persalinan preterm di RS Khusus Ibu dan Anak periode Januari – Juli tahun 2020 sebesar 0,09%. Hasil analisis statistik menunjukkan pendidikan (p=0,001), riwayat abortus (p=0,045), riwayat preterm (p=0,000), jarak kehamilan (p=0,050), penyakit penyerta (p=0,000), kunjungan ANC (p=0,043), memiliki pengaruh yang signifikan dengan kejadian persalinan preterm. Usia ibu (p=0,434), pekerjaan ibu (p=0,158), paritas (p=0,299), status gizi (p=0,433), kebiasaan merokok (p= 0,208) tidak memiliki pengaruh yang signifikan dengan kejadian persalinan preterm.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Persalinan Preterm, Faktor Risiko
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > 10 School of Medicine
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 01 Nov 2022 06:11
Last Modified: 01 Nov 2022 06:11
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/31044

Actions (login required)

View Item View Item