Ginting, Seriwati and Tjandra, Miki and Chandrahera, Yuma (2020) Pandemi Covid-19 dan Pasca Pandemi dalam Pendidikan. In: Seminar Nasional Hasil Pengabdian kepada Masyarakat (SENDIMAS) 2020, 17 September 2020, Yogyakarta.
|
Text
7. Pandemi Covid-19 dan Pasca Pandemi dalam Pendidikan.pdf - Published Version Download (2236Kb) | Preview |
Abstract
Sejak virus covid-19 melanda sebagian besar dunia, termasuk negara Indonesia maka terjadi berbagai perubahan dalam tatanan kehidupan termasuk dalam dunia pendidikan. Perubahan yang serba cepat dan mendadak sehingga belum ada persiapan yang matang. Kondisi ini tentu menimbulkan ketidaknyamanan bahkan mungkin frustasi. Proses pendidikan yang semula dilakukan tatap muka di sekolah dan kampus harus berubah menjadi Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) atau pembelajaran online. Keterbatasan fasiltas internet/wifi, kuota bagi orang tua/siswa maupun guru menjadi persoalan. Hal lain adalah belum tersedianya materi untuk disampaikan secara online serta keterbatasan sebagian guru, siswa maupun orang tua dalam menggunakan peralatan yang dimaksud. Tujuan dari tulisan ini mengajak semua masyarakat (tenaga pendidik, tenaga kependidikan, orang tua dan siswa/mahasiswa) untuk menerapkan blended learning. Metode yang dilakukan adalah menyiapkan materi secara online, materi offline serta kemungkinan untuk tatap muka dengan mengikuti protokol yang berlaku. Adapun luaran yang dihasilkan adalah tersedia materi untuk online, offline maupun untuk pembelajaran langsung/tatap muka (apabila situasi sudah dimungkinkan). Kesimpulannya dunia pendidikan mau tidak mau harus berubah dalam melakukan proses pembelajaran, proses evaluasi maupun proses penilaian dengan memperhatikan situasi dan kondisi nyata yang terjadi.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | blended learning, pendidikan, perubahan |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 26 Mar 2021 08:33 |
Last Modified: | 26 Mar 2021 08:33 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/27549 |
Actions (login required)
View Item |