Efek Infusa Rimpang Jahe (Zingiber Officinalis)Rosc.) Sebagai Penghalau Nyamuk Culex Betina

Eltania, The, Fransiska ( 0410092 ) (2008) Efek Infusa Rimpang Jahe (Zingiber Officinalis)Rosc.) Sebagai Penghalau Nyamuk Culex Betina. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0410092_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (66Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0410092_Appendices.pdf - Accepted Version

Download (239Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0410092_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (43Kb) | Preview
[img] Text
0410092_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (910Kb)
[img] Text
0410092_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (42Kb)
[img] Text
0410092_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (50Kb)
[img] Text
0410092_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (19Kb)
[img]
Preview
Text
0410092_Cover.pdf

Download (37Kb) | Preview
[img]
Preview
Text
0410092_References.pdf - Accepted Version

Download (28Kb) | Preview

Abstract

Indonesia adalah suatu negara yang beriklim tropis dan sering ditemukan penyakit-penyakit yang berhubungan dengan iklim tersebut. Salah satunya adalah penyakit yang disebarkan oleh nyamuk. Bahan-bahan penghalau nyamuk banyak diproduksi, terutama yang berbahan dasar kimia sintetik yang mempunyai banyak efek samping. Jahe [(Zingiber officinalis)Rosc.] diketahui sebagai tanaman obat penangkal nyamuk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek infusa rimpang jahe [(Zingiber officinalis)Rosc.] sebagai penghalau nyamuk. Metode penelitian bersifat prospektif eksperimental sungguhan, menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL)bersifat komparatif. Hewan coba adalah nyamuk Culex betina 750 ekor dibagi dalam 5 kelompok dalam 3 kali pengulangan (n=50) yang masing-masing di beri infusa rimpang jahe (IRJ) 40%, 60%, 80%, pembanding (DEET 12,5%), dan kontrol (akuades). Nyamuk kemudian dimasukkan ke dalam kotak kaca dan dilakukan pengamatan. Data yang diamati adalah jumlah nyamuk yang pindah dari sisi yang diberi perlakuan. Analisis data menggunakan ANAVA satu arah dilanjutkan dengan uji beda rata-rata Tukey HSD, α = 0,05 menggunakan program SPSS 13.0. Hasil penelitian membuktikan jumlah nyamuk yang pindah dari sisi yang diberi perlakuan IRJ 40%, 60%, 80% menunjukkan perbedaan yang sangat signifikan dibandingkan kontrol (p= 0,000). Infusa rimpang jahe 80% menunjukkan perbedaan yang tidak signifikan dengan DEET 12,5% (p=1.00). Kesimpulan penelitian adalah infusa rimpang jahe [(Zingiber officinalis)Rosc.] berefek sebagai penghalau nyamuk dan infusa rimpang jahe [(Zingiber officinalis)Rosc.] 80% memiliki potensi yang setara dengan DEET.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Penghalau Nyamuk, Infusa Rimpang Jahe, Culex
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 08 Sep 2012 04:43
Last Modified: 02 Oct 2017 07:04
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/1774

Actions (login required)

View Item View Item