Perbandingan Metode Konvensional dengan Activity Based Costing Berdasarkan Akurasi Penentuan Overhead dalam Perhitungan Cost of Goods Manufactured pada PT. Multi Rezekitama

Mariam, R. Siti (0651460) (2010) Perbandingan Metode Konvensional dengan Activity Based Costing Berdasarkan Akurasi Penentuan Overhead dalam Perhitungan Cost of Goods Manufactured pada PT. Multi Rezekitama. Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.

[img]
Preview
Text
0651460_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version

Download (67Kb) | Preview
[img] Text
0651460_Appendices.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (4Kb)
[img]
Preview
Text
0651460_Chapter1.pdf - Accepted Version

Download (37Kb) | Preview
[img] Text
0651460_Chapter2.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (155Kb)
[img] Text
0651460_Chapter3.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (26Kb)
[img] Text
0651460_Chapter4.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (304Kb)
[img]
Preview
Text
0651460_Conclusion.pdf - Accepted Version

Download (13Kb) | Preview
[img] Text
0651460_Cover.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (115Kb)
[img]
Preview
Text
0651460_References.pdf - Accepted Version

Download (9Kb) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai ”Perbandingan metode Konvensional dengan Activity Based Costing Berdasarkan Akurasi Penentuan Overhead dalam Perhitungan Cost of Goods Manufacture pada PT. Multi Rezekitama.” PT. Multi Rezekitama merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur khususnya menghasilkan berbagai jenis produk cat, antara lain Cat Warna, Cat Vernis, Cat Flinkut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dan komparatif. Metode deskriptif dilaksanakan dengan cara mengumpulkan, dan menganalisis data-data biaya serta aktivitas perusahaan berdasarkan fakta. Sedangkan metode komparatif merupakan metode penelitian yang bersifat membandingkan, antara Conventional Costing yang digunakan perusahaan dengan metode activity based costing yang merupakan usulan peneliti. Hal ini ditujukan untuk mendapatkan akurasi biaya overhead yang mempengaruhi hasil perhitungan cost of goods manufactured dari tiap jenis produksi cat. Activity Based Costing merupakan suatu sistem perhitungan cost of goods manufacture yang mencerminkan penelusuran biaya overhead yang lebih menyeluruh berdasarkan aktivitas yang dikonsumsi suatu produk. Hal ini mengakibatkan cost of goods manufacture yang lebih akurat. Sedangkan Conventional Costing menghasilkan informasi cost of goods manufactured yang terdistorsi, karena kesalahan dalam menentukan biaya overhead yang hanya didasarkan pada volume Hasil penelitian menunjukan bahwa: Produk Cat Warna mengalami overcost sebesar 21%, Cat Vernis, dan Cat Flinkut mengalami undercost masing-masing sebesar 7%. Jadi didapatkan kesimpulan bahwa perhitungan dengan metode Activity Based Costing dapat menghasilkan cost of goods manufactured yang lebih akurat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Conventional Costing, Activity Based Costing, Biaya Overhead dan Cost of Goods Manufactured
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Economics > 51 Accounting Department
Depositing User: Perpustakaan Maranatha
Date Deposited: 16 Jun 2015 10:44
Last Modified: 16 Jun 2015 10:44
URI: http://repository.maranatha.edu/id/eprint/13195

Actions (login required)

View Item View Item