Santoso, Agus ( 9921080 ) (2006) Pengaruh Letak Geotextile Terhadap Nilai CBR Suatu Tanah Lempung Universitas Kristen Maranatha Lokasi Gedung Graha Widya (Studi Laboratorium). Undergraduate thesis, Universitas Kristen Maranatha.
|
Text
9921080_Abstract_TOC.pdf - Accepted Version Download (56Kb) | Preview |
|
Text
9921080_Appendices.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (21Mb) |
||
|
Text
9921080_Chapter1.pdf - Accepted Version Download (45Kb) | Preview |
|
Text
9921080_Chapter2.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (1268Kb) |
||
Text
9921080_Chapter 3.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (3028Kb) |
||
Text
9921080_Chapter4.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (108Kb) |
||
|
Text
9921080_Conclusion.pdf - Accepted Version Download (35Kb) | Preview |
|
|
Text
9921080_Cover.pdf Download (677Kb) | Preview |
|
|
Text
9921080_References.pdf - Accepted Version Download (28Kb) | Preview |
Abstract
Untuk mendapatkan suatu lapisan pondasi yang baik, kuat dan kokoh diperlukan daya dukung tanah yang baik, disamping prosedur pelaksanaan yang benar. Besarnya nilai struktural yang merupakan tolak ukur kekuatan bahan pondasi agregat diukur dalam satuan CBR ( California Bearing Ratio ) yang merupakan nilai perbandingan antara beban yang diberikan dengan beban standar yakni 3000 lbs dan 4500 lbs masing-masing pada penetrasi 0.1 dan 0.2 inch. Semakin besar nilai CBR suatu bahan akan semakin besar pula nilai struktural bahan tersebut. Dalam tugas akhir ini dilakukan penelitian terhadap tanah lempung UKM untuk mencari nilai CBR dengan variasi letak Geotextile dan tanpa Geotextile. Dari penelitian tersebut dapat dilihat perubahan nilai CBR dengan variasi letak Geotextile dan tanpa Geotextile. Pengujian yang dilakukan adalah Kompaksi dan CBR. Dari pengujian awal diperoleh nilai Berat Jenis Tanah sebesar 2,61. Dari hasil dan analisa nilai CBR tanpa Geotextile dan dengan Geotextile dengan Variasi kedalaman yang berbeda-beda, nilai CBRdesign pada 95% berat isi kering didapat 5,2 % (Tanah tidak diberi Geotextile) dan 8,0 % (letak Geotextile 2 cm dari permukaan mold) dan 8,5 %( letak Geotextile 4 cm dari permukaan Mold) dan 6,8 % (letak Geotextile 6 cm dari permukaan mold). Dari hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa apabila tanah lempung lokasi Gedung Graha Widya UKM menggunakan Geotextile Ts -70, non woven letak geotextile yang menghasilkan nilai CBR design yang maksimum yaitu pada kedalaman 4 cm dari permukaan Mold. Dari hasil pengujian juga dapat disimpulkan apabila tanah lempung ini tidak menggunakan Geotextile akan menghasilkan nilai penetrasi yang lebih besar pada 0,1 ” apabila dibandingkan dengan nilai penetrasi pada 0,2” dan apabila tanah menggunakan Geotextile ini akan menghasilkan nilai penetrasi yang lebih besar pada 0,2 ” apabila dibandingkan dengan nilai penetrasi pada 0,1 ”.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > 21 Civil Engineering Department |
Depositing User: | Perpustakaan Maranatha |
Date Deposited: | 29 Apr 2015 09:54 |
Last Modified: | 24 Jan 2018 03:55 |
URI: | http://repository.maranatha.edu/id/eprint/12059 |
Actions (login required)
View Item |